Viral Warung Makan Ambruk Bikin Pembeli Jatuh ke Kali, Warganet: Azab!

Jum'at, 30 April 2021 | 11:37 WIB
Viral Warung Makan Ambruk Bikin Pembeli Jatuh ke Kali, Warganet: Azab!
Viral Warung Makan Ambruk Bikin Pembeli Jatuh ke Kali, Warganet: Azab! (Instagram/ Tante Rempong)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sebuah video viral setelah diunggah oleh akun @tante_rempong_ di Instagram. Di sana terlihat sekelompok orang mengalami kejadian lucu sekaligus memprihatinkan. 

Diduga karena kelebihan beban, sebuah warung makan yang berada di atas kali ambruk dan membuat seluruh pengunjungnya ikut terjun ke dalam aliran air yang berwarna hitam hingga disebut sebagai got tersebut.

"Terlalu banyak yang masuk warung akibatnya kayunya tidak bisa menahan sejumlah orang tercebur ke dalam got," tulis akun Instagram tersebut dalam keterangan videonya. 

Selain nampak warung makan yang terlihat porak poranda, sejumlah orang yang tercebur juga terlihat menyelamatkan diri. Lucunya mereka sudah dalam kondisi menghitam karena air kali yang kotor. 

Baca Juga: HIts: Viral Teh Es Batu Dipisah, Ada Cowok Beli Martabak Borong Setoko

Viral Warung Makan Ambruk Bikin Pembeli Jatuh ke Kali, Warganet: Azab! (Instagram/ Tante Rempong)
Viral Warung Makan Ambruk Bikin Pembeli Jatuh ke Kali, Warganet: Azab! (Instagram/ Tante Rempong)

Diduga warung tersebut berada di depan minimarket di sekitar SMK Bhina Tunas Bhakti Desa Kebon Sawahan Juwana Pati, Jawa Tengah.  Melihat hal ini, banyak orang yang tak bisa menahan tawa. Bahkan beberapa mengaitkan hal ini dengan azab ataupun karma. 

Mengingat, mereka ramai-ramai masuk ke warung makan tersebut di siang hari saat umat Muslim lain tengah menjalani puasa. Kejadian ini pun mendapatkan beragam komentar hingga lebih dari 5000 tanda suka.

"Sesungguhnya Tuhanmu menjanjikanmu Surga, tapi kamu malah memilih warteg," tulis @dhewie148.

"Makanya puasa-puasa jangan mojok di warung. Jadi apes kan masuk got," kata @cuaregita.

"Karmanya langsung. Nggak pake nunggu, nggak pake lama," ujar @amy_tanjung_08.

Baca Juga: Viral Warung Ambrol ke Got Siang Bolong, Publik: Azab Pelanggan Batal Puasa

"Azab berbuka di siang bolong," ungkap @jenita22_love. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI