Gerakan Masjid Bersih, Ibadah Makin Khusyuk dan Aman di Tengah Pandemi

Sabtu, 24 April 2021 | 16:05 WIB
Gerakan Masjid Bersih, Ibadah Makin Khusyuk dan Aman di Tengah Pandemi
Gerakan Masjid Bersih. (Dok. Sahaja)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Walaupun harus menjalani Ramadhan dengan situasi yang berbeda, kerinduan untuk ibadah di masjid kini dilakukan dengan sejumlah penyesuaian. Penerapan protokol kebersihan dan kesehatan menjadi sebuah keharusan untuk dipatuhi oleh jamaah.

Selain itu, kebersihan masjid juga bisa menjadi prioritas yang harus diperhatikan. Dengan secara konsisten menjaga higienitas masjid di tengah pandemi, masyarakat dapat meraih ketenangan pikiran, dan lebih khusyuk dalam beribadah.

Menyadari pentingnya hal tersebut, PT Unilever Indonesia Tbk., untuk kali ke lima kembali merealisasikan kegiatan sosial tahunan Gerakan Masjid Bersih bersama Dewan Masjid Indonesia (DMI) untuk mewujudkan masjid yang nyaman dan aman.

"Melalui brand Sahaja, brand yang memberikan perlindungan higienis untuk rumah dan seluruh anggota keluarga, yang mengusung nilai-nilai islami, Unilever Indonesia dan DMI menargetkan 30.000 masjid tetap higienis dan terjaga di bulan Ramadhan tahun ini," jelas Willy Saelan, Direktur Human Resources PT Unilever Indonesia, Tbk dalam jumpa pers secara virtual pada Jumat (23/4/2021).

Baca Juga: Bangunkan Sahur Pakai Toa Masjid, Habib Abubakar: Haram kalau Ganggu

Melalui Gerakan Masjid Bersih, puluhan ribu perangkat kebersihan didonasikan. Bukan cuma itu, gerakan ini juga turut mengedukasi masyarakat, khususnya para Marbut sebagai garda terdepan penjaga rumah ibadah, khususnya di wilayah masjid.

Drs. H. Andi Mappaganty, MM, Ketua Pimpinan Pusat Dewan Masjid Indonesia Bidang Sosial & Kemanusiaan mengungkap, di momen Ramadhan kali ini, kegiatan ini tentu semakin relevan, mengingat kebutuhan untuk menjaga kebersihan lingkungan termasuk masjid semakin signifikan.

"Dengan sekarang masjid sudah kembali dibuka dengan segala penyesuaian, saya mengimbau masyarakat untuk dapat beribadah namun tetap memastikan keamanan diri masing-masing dengan mengikuti protokol kesehatan yang berlaku," tutup dia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI