Misterius, Cowok Ini Sering Temukan Rambut Rontok di Atas AC, Kuntilanak?

Sabtu, 24 April 2021 | 15:59 WIB
Misterius, Cowok Ini Sering Temukan Rambut Rontok di Atas AC, Kuntilanak?
Cowok Ini Sering Temukan Rambut Rontok di Atas AC. (Twitter)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Seorang warganet di Twitter mempertanyakan sebuah hal misterius yang terjadi di rumahnya. Dalam cuitan yang menghebohkan itu, akun @yaudehsi menunjukkan ada beberapa helai rambut rontok yang tersangkut di selang saluran AC yang terletak cukup tinggi.

Hal yang bikin ia semakin heran, rambut-rambut rontok itu terlihat kusut dan memiliki ukuran yang cukup panjang. Bahkan, ia mengaku bukan sekali ini saja menemukan rambut tersebut di tempat yang tak seharusnya.

"Demi Allah dari dulu gua masih bingung ni kenapa kamar gua suka muncul rambut-rambut yang tempatnya tuh ga seharusnya. Ini di atas gitu, lho, masih 1 lengan lebih lagi buat nyampe ke saluran AC yang di kamar gua," tulisnya.

Beberapa kali, letaknya bahkan di atas AC. Ia pun sempat bertanya pada sang ibu, apakah pernah membersihkan area tersebut dengan sapu ijuk, karena biasanya ada rambut sapu yang sering tersangkut di sana.

Baca Juga: Viral Pedagang Pakai Kostum Kuntilanak, Pembeli Ngacir Dengar Suaranya

Namun ternyata, si ibu mengaku tidak pernah melakukannya. Ia pun menganggap, jika rambut tersebut adalah rambut sang adik, meski sering di temukan di atas AC hingga saluran selang AC.

"Gua masih denial, siapa tau rambut adek gue. Soalnya kakak gua udah cabut dari rumah. Siapa tau adek gua loncat sampe 2 meter," ungkapnya lagi.

Cuitan misterius ini menjadi perhatian bagi warganet. Bahkan hingga saat ini telah mendapat hingga lebih dari 9000 likes dan ratusan komentar. Rata-rata, warganet menghubungkan kejadian ini dengan hal-hal mistis.

"Sebenernya hal kayak gini tu bisa dijelaskan secara sederhana dan nggak aneh, kok. Yup benar itu rambut kuntilanak yang sedang berdiri samping AC," kata @RizalFauzz.

"Pernah liat helai rambut ketarik balon? Atau rambut di kepala berdiri setelah petir? Ya, muatan listrik bisa menyebabkan gaya tarik dan segulung rambut sangat mudah terbawa angin. Pernah dengar kisah penyerbukan bunga? Ya hewan seperti laba-laba bisa membawa helai rambut kemana saja," jelas @narendrajaya.

Baca Juga: Ini Alasan Kenapa Stres Sebabkan Rambut Rontok, Bisa Tumbuh Lagi?

"Itu ada penjelasan ilmiahnya, biasanya karena kamarnya lembap, banyak uap airnya. Selain itu juga kalo tempatnya terlalu tertutup jadi intensitas cahaya yang masuk minim, ditambah lagi ruangannya pake AC, nah itu kuntilanak seneng di tempat kaya gitu," tulis @txtdaritekim.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI