Ulang Tahun Tanpa Suami, Istana Unggah Foto Senyum Tegar Ratu Elizabeth II

Kamis, 22 April 2021 | 15:05 WIB
Ulang Tahun Tanpa Suami, Istana Unggah Foto Senyum Tegar Ratu Elizabeth II
Ratu Inggris Elizabeth II (kiri) dan Duke of Edinburgh Pangeran Philip meninggalkan Katedral St Paul di London, pada tanggal (13/3/2015). [Ben STANSALL / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ratu Elizabeth II merayakan hari ulang tahun yang ke-95 pada Rabu (21/4/2021) kemarin. Ini menjadi pertama kalinya Ratu merayakan ulang tahun tanpa kehadiran sang suami.

Melansir Daily Mail, ulang tahun Ratu Elizabeth II hanya berjarak beberapa hari dari pemakaman Pangeran Philip. Acara ulang tahun juga digelar sederhana.

Pada kondisi normal, ulang tahun Ratu Elizabeth dirayakan dengan penembakan senjata untuk menghormati sang Ratu. Namun, saat ini Ratu masih dalam periode berduka selama dua minggu sejak kematian sang suami.

Sebagai gantinya, Istana Buckingham telah merilis foto Ratu Elizabeth saat menghadiri acara kerajaan. Pada foto tersebut, Ratu Elizabeth tampak memakai setelan burgundy.

Baca Juga: Pangeran Philip Meninggal, Ratu Elizabeth Dobrak Tradisi Berkabung Kerajaan

Ratu Elizabeth juga tampak tersenyum dalam foto terbaru tersebut. Sementara sebelum ini, Ratu Elizabeth sempat membagikan salah satu foto romantis untuk mengenang Pangeran Philip.

"Ini hari ulang tahun Ratu yang ke-95. Ratu dilahirkan pukul 2.40 pagi pada 21 April 1926 di 17 Bruton Street di Mayfair, London. Dia adalah anak pertama Duke dan Duchess of York, yang lalu menjadi Raja George VI dan Ratu Elizabeth."

"Tahun ini, Yang Mulia akan tetap berada di kastil Windsor dalam periode berduka mengikuti kematian Duke of Edinburgh," tulis keterangan akun kerajaan.

Unggahan Kerajaan Inggris saat Ulang Tahun Ratu Elizabeth II (instagram.com/theroyalfamily)
Unggahan Kerajaan Inggris saat Ulang Tahun Ratu Elizabeth II (instagram.com/theroyalfamily)

Selain mengunggah foto Ratu pada acara resmi, akun Instagram kerajaan Inggris juga mengungkap rasa terima kasih mereka atas ucapan ulang tahun dan duka cita yang diberikan.

Sementara, Ratu Elizabeth menghabiskan waktu dengan berkumpul dengan keluarga pada hari ulang tahunnya kemarin. Meski begitu, Pangeran Harry tidak tampak ikut berkunjung.

Baca Juga: Pangeran William dan Harry Diam-diam Ketemu Usai Pemakaman Sang Kakek

Pangeran Harry dikabarkan telah kembali terbang ke California dari London pada 20 April 2021, hanya dua hari setelah pemakaman dan sehari sebelum ulang tahun Ratu.

Di sisi lain, Putri Anne dan Sophie, Countess of Wessex dikabarkan datang untuk menemani Ratu Elizabeth agar tidak merasa sendiri.

"Ratu tidak akan sendirian. Akan ada orang lain yang sayang padanya dan ingin berada di sana untuk mendukungnya dalam waktu-waktu berat," ungkap salah satu sumber kerajaan Inggris.

Ini bukan pertama kalinya ulang tahun Ratu Elizabeth tidak dilaksanakan dengan prosesi sesuai tradisi.

Tahun lalu, Ratu Elizabeth II juga meminta agar perayaan dibatalkan karena Inggris masih dalam situasi lockdown pandemi Covid-19.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI