4 Alasan Tak Perlu Cuci Wajah dengan Sabun Usai Bangun Tidur

Senin, 12 April 2021 | 11:15 WIB
4 Alasan Tak Perlu Cuci Wajah dengan Sabun Usai Bangun Tidur
Ilustrasi cuci muka (shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kebanyakan orang mungkin terbiasa langsung mencuci muka dengan sabun sesaat setelah bangun tidur. Padahal, kebiasaan itu dianggap tak terlalu dibutuhkan kulit wajah. Dikutip dari ELLE, berikut empat alasan tidak perlu mencuci wajah dengan sabun setiap kali bangun tidur.

1. Kesempatan perbaikan kulit secara alami
Direktur Spa di The Ritz-Carlton Toronto, Amerika Serikat, Jill Carlen mengatakan jika telah melakukan perawatan wajah sebelum tidur, kulit akan memperbaiki dirinya sepanjang malam. Selama tidur pula, seseorang tidak terpapar dengan polusi apa pun.

"Anda tidak terpapar polutan lingkungan atau kotoran, minyak atau keringat, sehingga tidak perlu mencuci muka," kata Carlen.

2. Melindungi pelindung alami kulit
Kulit bekerja keras sepanjang malam membangun pelindung alaminya sendiri terhadap lapisan minyak yang bantu menjaga kulit tetap lembut. Carlen berpendapat, mencuci wajah dengan sabun setelah bangun tidur justru menghilangkan pelindung alami tersebut. Kemudian wajah akan kembali bekerja keras sepanjang sisa hari untuk membentuk pelindung kulit lagi.

Baca Juga: Gadis Bongkar History YouTube Ayah dan 4 Berita Populer Lainnya

3. Menghemat waktu dan membuat pelembap bekerja lebih baik
Waktu yang biasa digunakan untuk mencuci wajah bisa dimanfaatkan untuk lakukan aktivitas lain. Alih-alih bersihkan wajah dengan sabun, menurut Carlen, toner atau lotion pengencang lebih bermanfaat bagi kulit wajah. "Ini karena krim siang hari Anda meresap lebih baik saat kulit lembap," ucapnya.

4. Produk malam hari akan bekerja lebih baik
Pembersih wajah dibuat untuk membantu menghilangkan minyak, kotoran, dan kotoran, jelas Carlen. Jika selama ini Anda hanya tidur dengan krim dan serum malam, maka menggunakan pembersih justru menghilangkan minyak baik dan kelembapan yang terproduksi sepanjang malam untuk meresap ke dalam kulit.

"Untuk memastikan kulit Anda benar-benar menyerap setiap tetes terakhir dari pelembab malam hari dan kebaikan serum, jangan lepaskan lagi di pagi hari," ujarnya.

Meski begitu, melewatkan mencuci wajah dengan sabun saat pagi hari mungkin bukan yang terbaik untuk semua jenis kulit. Carlen menyarankan, bagi pemilik kulit yang sangat rentan berjerawat juga kulit yang memiliki minyak berlebih bisa mendapatkan manfaat dari mencuci wajah.

"Jika Anda memiliki kulit yang sangat berminyak atau rentan berjerawat, membersihkan di pagi hari dengan pembersih yang lembut dapat membantu mengurangi minyak. Itu dapat membantu membunuh bakteri," katanya.

Baca Juga: Kulit Wajah Pria Rusak Gegara Krim, Tak Kunjung Pulih sampai Mau Bunuh Diri

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI