Sebelum Tutup Usia, Pangeran Philip Lewati Hari-hari Terakhir Bersama Ratu

Sabtu, 10 April 2021 | 11:58 WIB
Sebelum Tutup Usia, Pangeran Philip Lewati Hari-hari Terakhir Bersama Ratu
Pangeran Philip meninggal. (Dok: Twitter/The Royal Family)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kabar duka datang dari keluarga kerajaan Inggris. Pangeran Philip, Duke of Edinburgh meninggal dunia di usia 99 tahun.

Pangeran Philip meninggal dunia dengan tenang di kediamannya di Kastil Windsor. Pada momen-momen terakhirnya, Pangeran Philip dikabarkan menghabiskan waktu bersama Ratu Elizabeth.

Melansir Daily Mail, Pangeran Philip dan Ratu Elizabeth II telah menikah selama lebih dari tujuh dekade. Sepanjang pernikahan, Pangeran Philip mendedikasikan hidup untuk mendukung Ratu Elizabeth.

Sebelum kembali ke Kastil Windsor, Pangeran Philip memang sempat dirawat di rumah sakit selama 28 hari. Setelah pulang dari rumah sakit, dia juga menghabiskan banyak waktu di kamar.

Baca Juga: Upacara Pemakaman Pangeran Philip Dipastikan Tak Boleh Dihadiri Publik

Pada minggu-minggu menjelang tutup usia, Pangeran Philip banyak menghabiskan waktu dengan tidur. Sementara, Ratu Elizabeth juga mengubah jam makan untuk mengakomodasi Pangeran Philip agar bisa bergabung saat merasa cukup kuat.

Pangeran Philip juga dikabarkan masih berusaha beraktivitas. Salah satunya adalah momen ketika dia menjatuhkan kacamata baca, kemudian memutuskan mengambilnya sendiri.

"Tidak apa-apa, aku akan melakukannya sendiri," ucap Pangeran Philip saat seorang ajudan hendak membantu.

Pangeran Philip dan Ratu Elizabeth II (Instagram/@Therroyalfamily)
Pangeran Philip dan Ratu Elizabeth II (Instagram/@Therroyalfamily)

Sementara, pada hari di mana Pangeran Philip merasa cukup kuat, dirinya memutuskan berjalan-jalan di luar kamar. Pangeran Philip juga bersikeras untuk berganti baju tanpa bantuan.

Meski kesulitan untuk berjalan, Pangeran Philip memilih menggunakan tongkat alih-alih kursi roda. Pada hari yang cerah, dia akan menghabiskan waktu dengan duduk di halaman dan berjemur.

Baca Juga: Pangeran Philip Tutup Usia, Ini Kisah Cintanya dengan Ratu Elizabeth

Selain menghabiskan waktu dengan tenang di Kastil Windsor bersama Ratu, beberapa rutinitas juga berubah. Salah satunya, Pangeran Philip menolak jamuan teh pagi dibawakan ke kamarnya.

Dia juga memilih menghabiskan waktu di kamar dengan ditemani dua pigura foto, yaitu foto sang ibu dan sang istri.

Pasca pulang dari rumah sakit, Pangeran Philip memang menegaskan keinginannya untuk meninggal di tempat tidur sendiri. Dia juga tidak terlalu memedulikan fakta ulang tahunnya yang ke-100 akan segera tiba.

"Ketika dia pulang ke Windsor, dia bilang dia tidak mau kembali ke rumah sakit lagi," jelas orang dalam kerajaan.

"Seluruh hidupnya sudah dihabiskan mengikuti rutinitas ketat, dan sejak pensiun, dia tidak lagi mengikutinya dan semua setuju untuk terus melakukannya (dengan bebas) seperti itu."

Pangeran Philip, Duke of Edinburgh mendampingi Ratu Elizabeth II menyapa para pengunjung di hari ulang tahun Sri Ratu ke-90 di Windsor, barat London (21/4/2016) [AFP/Justin Tallis].
Pangeran Philip, Duke of Edinburgh mendampingi Ratu Elizabeth II menyapa para pengunjung di hari ulang tahun Sri Ratu ke-90 di Windsor, barat London (21/4/2016) [AFP/Justin Tallis].

Pangeran Philip meninggalkan Ratu dan anak-anak mereka yaitu Pangeran Charles, Putri Anne, Pangeran Andrew, dan Pangeran Edward. Selain itu, Pangeran Philip memiliki 8 cucu dan 10 cicit.

Sementara, pemakaman untuk Pangeran Philip kemungkinan agar digelar dalam waktu delapan hari di Kapel St. George.

Namun, pemakaman Pangeran Philip ini tidak akan dihadiri publik mengingat keadaan pandemi Covid-19 yang masih berlangsung.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI