Suara.com - Kekinian, tidak sedikit orang-orang yang terus semangat bekerja tanpa mengenal lelah dan gemar menunda liburan. Misalnya saja seperti yang dilakukan oleh pria pencari singkong berikut ini.
Awalnya tidak ada yang aneh, sampai salah seseorang bertanya kepada pria tersebut mengapa dirinya terus mencari singkong tanpa menyempatkan diri berlibur.
Balasan pria pencari singkong tersebut ternyata sukses membuat warganet terkagum-kagum.
Siapa sangka, pemandangan di dekat ladang singkongnya tersebut begitu indah bak surga wisata tersembunyi.

Ketika diminta untuk liburan, ia segara menyuruh seseorang itu merekam pemandangan di dekat ladang dan sawah.
Rupanya terdapat pantai indah di dekat sawah dan ladang singkong tersebut. "Liburan? Lha kae opo (Lah itu apa)," jawab sang cowok memamerkan pemandangan di sekitarnya.
Postingan video yang dibagikan berhasil viral setelah ditonton 600 ribu kali dan memperoleh lebih dari 68 ribu Like. Banyak netizen memuji pemandangan asri dari pantai dan sawah yang berada di depannya.

Tak sedikit warganet yang iri dengan penduduk sekitar pantai tersebut karena dapat bekerja mengolah ladang sekaligus menikmati pemandangan ini.
Plot twist, rupanya video ini hanya bertujuan untuk memamerkan pantai dan cowok itu bukanlah penduduk asli sekitar pantai.
Baca Juga: Viral Sekelompok Pria Bergamis Doa Bersama di Minimarket, Pembeli Panik
Ia mengaku juga hanya liburan dan membuat video tersebut. Dalam kolom komentar, ia menjelaskan bahwa video itu direkam di Pantai Pangasan Pacitan, Jawa Timur.