Tempat Ini Hadirkan Kebutuhan Bersepeda Super Lengkap!

Selasa, 06 April 2021 | 18:54 WIB
Tempat Ini Hadirkan Kebutuhan Bersepeda Super Lengkap!
ATR Cycling di PIK. (Dok. ATR Cycling)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bersepeda menjadi salah satu kegiatan yang banyak diminati masyarakat. Seiring perkembangan zaman, sepeda tak lagi hanya berfungsi sebagai alat transportasi dan sarana berolahraga. Kini, bersepeda telah menjadi gaya hidup.

Melihat semakin tingginya minat dan antusiasme masyarakat terhadap kegiatan yang menyehatkan ini, United Bike Group kembali membuka store ATR Cycling terbaru di Pantai Indah Kapuk (PIK).

Komisaris ATR Cycling dan United Bike, Henry Mulyadi, mengungkap, sesuai dengan akronim Above The Rest yang diusung, store ini siap menjadi one-stop cycling shop, dengan menghadirkan pengalaman berbelanja kebutuhan bersepeda yang berkelas dan tak terlupakan.

"Kami kembali melebarkan sayap di bidang retail sepeda dengan meluncurkan ATR Cycling, sebagai salah satu wadah pemenuhan kebutuhan bersepeda yang berkualitas dan lengkap," jelasnya dalam siaran pers yang Suara.com terima pada Selasa (6/4/2021).

Baca Juga: 5 Desa Wisata Dekat Candi Borobudur, Asyik Ditelusuri Sambil Bersepeda!

Berbagai merek sepeda ternama tersedia di store kedua ATR Cycling seluas 1000 m2 ini. Seperti United Bike, Avand, Genio, 3Sixty, Shadow dan Rubick. Selain itu, terdapat pula spare parts dan aksesoris lainnya dengan pilihan varian yang beragam, seperti Shimano, Nautilus, Raze dan Continental.

Bagi para foodies tak perlu khawatir dengan rasa lapar dan dahaganya, karena ATR Cycling telah menyiapkan sebuah pengalaman baru dalam berkuliner yang tersaji lewat The Spoke Bistro.

"Pengalamam lewat rasa yang dihadirkan melalui sajian menu makanan dan minuman dengan cita rasa terbaik dari The Spoke Bistro menjadi daya tarik tersendiri," tutup dia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI