Suara.com - Seorang pria sukses membuat haru banyak warganet atas aksinya. Bagaimana tidak? Pria ini menebar kebaikan pada orang-orang di sekitarnya.
Hal ini ia bagikan melalui akun TikTok @williesalim. Dalam video itu, awalnya ia memborong jajanan rambut nenek yang dijual seorang pria paruh baya.
Ia menghentikan mobilnya di dekat penjual rambut nenek keliling di pinggir jalan. Saat Willie mengatakan hendak membeli semua rambut nenek yang tersedia, pedagang tersebut sempat kaget.
Mengetahui Willie benar-benar membeli semua dagangannya, pria paruh baya itupun terlihat salah tingkah menahan senyum. Willie bahkan menanyakan apakah pria tersebut dapat membuatkannya rambut nenek lagi atau tidak.
Baca Juga: Mengajarkan Nilai-Nilai Kebaikan, Bisa Pengaruhi Tumbuh Kembang Anak
Akhirnya Willie membeli semua rambut nenek yang tersedia. Ia membayar dengan uang lebih dan mengatakan pada sang pedagang untuk menyimpan kembaliannya.
Pedagang tersebut mengaku sangat senang dan terkejut.
Selanjutnya, rambut nenek yang Willie borong tak ia habiskan sendiri.
Ia membagikan rambut nenek yang dibelinya ke pedagang sekitar. Tukang parkir, driver ojol, pemulung, badut jalanan, supir bajaj, dan lainnya juga ia beri rambut nenek secara gratis.
Video terkait rupanya menarik banyak sekali perhatian warganet. Ribuan komentar pun memenuhi unggahan ini.
Baca Juga: Salut! Warung Ini Gratiskan Makanannya untuk Kaum Dhuafa dan Yatim
"Alasan gue pengen kaya biar bisa berbagi lebih banyak," komentar seorang warganet.
Warganet lainnya juga turut berkomentar. "Baik banget sih kamu. Lihatnya aku jadi terharu," ujar warganet ini.
"Berbagi nggak harus nunggu kaya loh ya. Walaupun sedikit kita juga bisa berbagi sekitar kita. Toh, nanti juga dilipat gandakan asal niat dan ikhlas," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Hanya dalam hitungan jam, video ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 3 juta kali di TikTok.