"Makasih, makasih banget. Udah puas?" tanya wanita ini di akhir video sambil menahan tangis.

Sejak diunggah, video milik akun @vinnilimbitiini tersebut sudah ditonton hingga 7,5 juta kali. Curhatannya pun menerima banyak komentar simpati dari warganet.
"Gue kira cerita kayak gini cuma ada di sinetron. Ternyata cowok sejahat ini emang ada ya. Semangat kamu," dukung salah satu komentar.
"Semangat kak! Semoga bahagia secepatnya datang ke kakak, amin."
"Sumpah sakit hati banget dengernya. Kamu kuat kak, semangat terus ya dan bahagia selalu."
"Gue percaya ini bukan aib, dengan lo cerita akan membuka banyak orang buat berani cerita juga, bahkan sadar mungkin mereka dalam hubungan yang salah," tambah komentar lain mendukung.