APR Hadirkan Fesyen Berkelanjutan di Panggung MUFFEST 2021

Sabtu, 27 Maret 2021 | 19:40 WIB
APR Hadirkan Fesyen Berkelanjutan di Panggung MUFFEST 2021
MUFFEST 2021. (Dok. Muffest 2021)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Fesyen berkelanjutan menjadi salah satu fokus Muslim Fashion Festival (Muffest) 2021. Menggandeng produsen serat rayon berkelanjutan, Asia Pacific Rayon (APR), fashion show bertema "Sustainably Modest" digelar hari ini, Sabtu (27/3/2021), di Kota Kasablanka, Jakarta.

Dalam fashion show ini, APR berkolaborasi dengan tiga brand asal Indonesia, yakni Geulis, Inen Signature, dan Salt n Paper. Ketiganya menampilkan tren mode berkelanjutan dalam balutan 30 koleksi ready to wear busana muslim yang dapat menjadi inspirasi gaya selama bulan Ramadan.

Seluruh koleksi kolaborasi tersebut menggunakan bahan baku utama viscose-rayon yang diproduksi APR. Sheila Rahmat, Head of Marketing Communication Asia Pacific Rayon menjelaskan jika serat viscose-rayon memiliki sifat yang renewable, mudah terurai, dan dapat terlacak.

"APR terus mendukung potensi pasar modest fashion dalam negeri untuk menggairahkan kembali industri tekstil, industri kreatif, dan UMKM di tengah kondisi akibat pandemi ini," ujarnya dalam jumpa pers.

Baca Juga: Hadir Secara Hybrid, MUFFEST 2021 Dorong Geliat Industri Fesyen Muslim

Dengan semangat untuk menghasilkan karya yang ramah lingkungan, Inen Signature menampilkan 10 koleksi anyar yang menggunakan bahan dari serat alami dan ramah lingkungan. Bertema Secang Enchantment, Inen menyatukan ecoprint dengan kain berbahan serat viscose-rayon APR serta menggunakan pewarna alami berupa kayu Secang dan 10 macam daun dalam menghasilkan koleksi yang feminin.

Sedangkan Geulis menampilkan sesuatu yang berbeda dalam fashion show dengan tema ‘HARU’ yang berarti musim semi. Geulis menggabungkan kain berbahan serat viscose-rayon APR dengan sentuhan teknik bordir Jepang dan garis pola yang modern dalam menghasilkan koleksi bergaya kasual dan klasik modern.

“Kolaborasi ini menantang kami untuk membuat koleksi dari viscose-rayon APR yang memiliki tekstur yang baik tapi tetap menunjukkan ciri khas Geulis. Ini menujukkan bahwa semakin banyak variasi dan inovasi dari pakaian rayon untuk berbagai kebutuhan gaya, mulai dari kasual hingga formal,” kata Markus Happy Ganesha, Marketing and Communication Manager Geulis.

Salt n Paper di Muffest 2021. (Dok. Muffest 2021)
Salt n Paper di Muffest 2021. (Dok. Muffest 2021)

Sementara brand yang fokus di segmen pria, Salt n Paper menampilkan 10 koleksi ready to wear dengan gaya kasual hingga modern style dengan menggunakan kain berbahan serat viscose-rayon APR. Tema Everything Indonesia diusung dalam presentasi koleksi, mulai dari bahan yang dipakai hingga desain dengan nuansa kental Indonesia.

Baca Juga: MUFFEST 2021, Ajang Pembuktian Indonesia Jadi Kiblat Fesyen Muslim Dunia

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI