Suara.com - Setelah bicara blak-blakan dengan ratu talkshow Amerika Serikat -- Oprah Winfrey, hubungan Meghan Markle dan sang ipar Kate Middleton diprediksi tidak akan pernah membaik lagi.
Itu terjadi karena dalam bincang-bincang, Meghan tak segan mengatakan bahwa Kate membuatnya menangis beberapa hari menjelang pernikahannya.
Bicara kepada Oprah, Duchess of Sussex itu mengatakan Kate merasa kesal akan sesuatu kepada Meghan, hingga membuat Meghan menangis.
"Beberapa hari sebelum pernikahan (Kate) kesal karena sesuatu... dan itu membuatku menangis dan itu benar-benar melukai perasaanku," kata Meghan kepada Oprah, dikutip dari New Idea.
Baca Juga: Tak Lagi Jadi Pengangguran, Ini Pekerjaan Baru Pangeran Harry
"Sulit dilupakan saat disalahkan karena tuduhan yang tidak aku lakukan, tetapi ini terjadi padaku," lanjutnya, mengacu pada kasus yang diduga terkait dengan pakaian para gadis pembawa bunga di hati pernikahan Meghan dan Pangeran Harry.
Setelah mengatakan Kate pernah membuatnya menangis, Meghan lalu melanjutkan bagaimana Kate telah meminta maaf lewat sebuah hadiah berupa bunga dan surat kecil permintaan maaf.
Meski terkesan keduanya telah menyelesaikan masalah, namun orang dalam kerajaan percaya bahwa apa yang dikatakan Meghan kepada Oprah adalah titik terakhir hubungan Kate dan Meghan.
Berbicara kepada salah satu publikasi Inggris, seorang yang mengaku orang dalam Kerajaan Inggris bilang bahwa Kate tak akan memaafkan Meghan karena telah berbohong.
"Dia (Kate) tidak akan pernah memaafkan Meghan karena telah membohonginya. Wawancara itu adalah hal terakhir, semuanya sudah berakhir. Meghan membakar semua jembatan dan Kate tidak tertarik untuk berbicara dengannya."
Baca Juga: Mundur dari Kerajaan Inggris, Pangeran Harry Jadi Pegawai di Perusahaan AS