Haru! Pesan Anak Pengemudi Ojek Online untuk Penumpang Ayahnya

Jum'at, 26 Maret 2021 | 17:42 WIB
Haru! Pesan Anak Pengemudi Ojek Online untuk Penumpang Ayahnya
Penumpang saat naik ojek online di kawasan Palmerah, Jakarta, Selasa (7/4). [Suara.com/Angga Budhiyanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pengemudi atau driver ojek online menjadi salah satu profesi yang kerap disorot oleh masyarakat. Mengingat, kini ojek online adalah pilihan transportasi yang sering digunakan banyak orang.

Nasib mereka di tengah pandemi pun menjadi perhatian. Banyak kisah haru tentang driver ojek online yang mengundang simpati. Salah satunya adalah cuitan dari akun Twitter @bayu_joo belum lama ini.

Mengawali kisahnya, lelaki tersebut mengatakan ternyata tanpa kita sadari, hal kecil yang terjadi di sekitar kita dapat begitu membekas dan sulit untuk dilupakan.

Salah satu contohnya adalah seperti yang baru saja terjadi pada dirinya saat dirinya memesan ojek online. Saat driver tersebut datang, matanya langsung tertuju pada sebuah surat yang menempel di penyekat di antara driver dan penumpang.

Baca Juga: Terungkap! Motif Pembunuh Ojol di Binjai Kalah Judi dan Niat Merampok

"Jadi tadi gue pesen Gojek, terus pas drivernya dateng, mata gue langsung tertuju ke suatu surat yang bikin gue sadar akan hal penting yang sering kita lupain," tulis lelaki tersebut.

Surat tersebut berbunyi:
"Maaf ya kak.. Ayahku suka bawel minta kakak pake masker, karena ayahku sayang aku, makanya ayahku ikutin protokol kesehatan biar tetep sehat dan masih bisa main sama aku sama bundaku. Semoga sehat terus ya kak, biar bisa ketemu ayahku lagi kalau naik gojek. Terimakasih. Aku sayang ayah.
Samuel anak ayah Willy gojek. Salam satu aspal dari Samuel," tulisnya.

Si pemilik akun pun menuliskan, "samuel, gapapa kok kalo ayah bawel, karena ayah kamu tau kita harus saling jaga satu sama lain. makasih buat #PesanDariRumah-nya ya :') Sehat terus buat kamu, ayah dan bunda,".

Tentu saja kisah tersebut mengundang haru dari warganet yang membacanya. Hingga saat ini cuitan tersebut mendapat hampir 1100 likes.

"Terimakasih ya Samuel, karena ayahmu udah selalu nganterin kita dengan selamat," tulis @Ikhairaw.

Baca Juga: Sopir Ojol Kecewa Berat, Dikira Dapat Tip Besar Ternyata Cuma Segini

"Gini aja gw bisa nangis, ya Allah," ungkap @chocoberryxx.

"Siapa yang ngiris bawang nih :')," cuit @theresiaryani.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI