Suara.com - Tahap pendekatan atau PDKT menjadi mementum krusial dalam hubungan. Dalam fase PDKT, calon pasangan biasanya akan saling berkirim pesan dan membicarakan banyak hal.
Momen PDKT juga bisa menjadi cara untuk membaca gerak-gerik apakah si dia siap maju ke tahap selanjutnya atau tidak. Dalam banyak kasus, gebetan yang sudah nekat minta nomor ponsel malah hilang tak ada kabar.
Dilansir dari Times of India, berikut adalah beberapa alasan mengapa laki-laki yang sudah punya nomor ponselmu tapi tidak kunjung menelepon.
1. Lupa
Jangan kegeeran. Kamu bisa jadi bukan satu-satunya perempuan menarik yang ia temui hari itu. Bisa jadi nih, si dia telah meminta banyak nomor ponsel perempuan lain dan dia kesulitan mengingat yang mana milik nomor ponselmu.
Baca Juga: Romantis! Ini Cara Pasangan Zaman Dulu Pacaran, Bikin Playlist Pakai Kaset
2. Dia menunggu beberapa hari untuk menelepon
Ada beberapa laki-laki yang suka menunggu untuk kemudian menelepon. Mereka memutuskan untuk menunggu beberapa hari untuk memproses semua yang ada di kepala dan memikirkan cara mendekatimu. Mereka tidak suka terburu-buru dan terlihat putus asa. Mereka akan menunggu saat yang tepat untuk menghubungimu untuk kemudian menelepon.
3. Sibuk dengan hal lain (atau perempuan lain)
Salah satu alasan utama laki-laki tidak menelepon adalah karena dia sibuk mengejar prioritas lain atau perempuan lain.
4. Salah interpretasi
Katakanlah kamu berdua bersenang-senang bersama, dia meminta nomor teleponmu tapi dia tidak menelepon. Bisa jadi kamu terlalu ngaco untuk menyadari bahwa dia tidak tertarik padamu atau kamu salah tafsir saja.
5. Ingin kamu yang maju duluan
Jika kamu berdua menikmati malam yang menyenangkan bersama yang akhirnya bertukar nomor telepon, ada alasan yang sangat valid bahwa dia mungkin menunggumu untuk melakukan langkah pertama. Mungkin dia tidak begitu percaya diri dan menjadi alasan mengapa dia mengharapkanmu maju duluan.
Kadang sangat sulit untuk membedakan antara laki-laki yang tidak tertarik padamu dan lelaki yang menunggumu untuk mengambil langkah pertama.
Baca Juga: Terlalu Mengekang Pasangan, Ini 5 Dampaknya pada Hubungan
Tetapi jika kamu, entah bagaimana merasa dia sosok pemalu saat pertama kali berada di dekatmu untuk pertama kalinya, mungkin dia termasuk dalam kategori kedua.