Apabila pengunjung ingin menginap, Augustine Phinisi menyediakan paket menginap di atas kapal selama 1 hingga 2 malam. Paket wisata tersebut hanya bisa dipesan untuk satu rombongan dalam sekali perjalanan.
Diandra berharap dengan adanya kapal Augustine Phinisi tersebut wisata bahari Jakarta bisa lebih dikenal luas.
"Sebagai warga Jakarta yang banyak bermain dan belajar di Kepulauan Seribu sejak kecil, saya ingin dapat memperlihatkan dan mempromosikan keindahan Kepulauan Seribu ke banyak orang. Karena walaupun jaraknya dekat, ternyata masih banyak warga Jakarta yang belum mengetahui keindahan Kepulauan Seribu“ ucapnya.
Sementara itu, Managemen PT Pembangunan Jaya Ancol Febrina Intan mengatakan, kolaborasi bersama Kemenparekraf dan Augustine Phinisi menjadi langkah yang tepat untuk kembali mengembalikan minat wisata di tengah kondisi pandemi Covid-19.
"Sudah tidak saatnya lagi masing-masing, tapi saat ini the time buat kita semua kolaborasi terutama masa sulit sekarang tidak bisa tidak kerjasama. Dengan adanya phinisi, Pulau Seribu enggak kalah juga dengan Bali. Hanya saja belum banyak yang tahu, belum banyak terekspos. Ini jadi kesempatan Pulau Seribu dikenal," tutur Febrina.