Tingkatkan Kualitas Hidup, Ini Cara Dukung Keterbatasan Mobilitas Lansia

Kamis, 18 Maret 2021 | 18:25 WIB
Tingkatkan Kualitas Hidup, Ini Cara Dukung Keterbatasan Mobilitas Lansia
Ilustrasi lansia. (Sumber: Shuttertsock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Proses menua merupakan fase yang tidak dapat dihindari dalam kehidupan. Kemunduran fisik, psikis, dan sosial akan dialami bersamaan dengan proses menua. Begitu juga dengan keterbatasan mobilitas, yang pastinya akan mempengaruhi kualitas hidup lansia

Psikolog Dra. Astrid Wiratna mengungkap, salah satu perubahan yang paling dirasakan saat seseorang mengalami proses menua adalah tingkat kemampuan mobilitas yang berkurang. Sehingga berbagai hal tidak dapat tercapai dengan baik.

"Bayangkan bila suatu ketika seorang tidak dapat bergerak untuk melakukan sesuatu, apa yang akan dirasakan? Bila kita tiba-tiba tidak bisa bergerak setelah bangun, cuma ada di tempat tidur itu saja, kira-kira apa yang akan terjadi, coba bayangkan,” kata Dra. Astrid dalam diskusi mengenai lift rumah bersama PT. Pardi Solusi, pada Rabu (18/3/2021).

Dalam hal ini, lanjut dia, dukungan dan kepedulian keluarga juga berpengaruh untuk meningkatkan kualitas hidup seseorang. Penting bagi setiap orang untuk tetap memiliki mobilitas yang optimal dan leluasa saat melakukan aktivitas meski berada di rumah saja.

Baca Juga: Rentar Berisiko Kematian saat Terpapar, Lansia Masuk Prioritas Vaksinasi

Hal tersebut, kata dia, bisa sangat memengaruhi kesehatan secara keseluruhan, mulai dari psikologis, kesejahteraan, sehingga kualitas hidup lansia akan menjadi lebih baik.

Dra. Astrid yang juga Ketua IPK Wilayah Jawa Timur menjelaskan salah satu cara untuk mengoptimalisasi mobilisasi lansia adalah penyediaan lift di dalam rumah. Keberadaan lift di dalam rumah dapat membantu mobilitas anggota keluarga yang mengalami kesulitan dalam bergerak, baik karena usia lanjut maupun bagi penyandang disabilitas.

Dengan adanya lift, setiap anggota keluarga, apapun kendala fisiknya, akan mempunyai kesempatan untuk mandiri menyelesaikan semua urusan pribadinya, selalu terhubung dengan anggota keluarga lain, dan berpartisipasi dalam setiap acara keluarga.

"Bahkan terbuka kemungkinan bahwa lift di dalam rumah juga dapat mempermudah semua anggota keluarga untuk melakukan penataan ulang ruang keluarga setiap waktu mereka butuhkan,” paparnya.

Principal PT Ekspresi Artistika, Arie Bakrie (Arsitek) mengatakan, lift di dalam rumah menjadi penting karena dapat memberikan banyak fungsi praktis, seperti memudahkan mobilitas setiap individu untuk mengakses seluruh ruangan dengan menaiki atau menuruni tangga rumah tanpa harus merasa sakit dan mengeluarkan usaha berlebih.

Baca Juga: Bukan Cuma Bikin Sakit, Insomnia Juga Bisa Turunkan Kualitas Hidup Loh

"Ada banyak pilihan Home Lift yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan mobilitas masing-masing, baik untuk rumah pribadi maupun tempat usaha. Apalagi saat ini tren tempat tinggal cenderung ke arah vertikal, untuk menyiasati lahan terbatas dan tingginya harga lahan," ungkapnya.

Arie Bakrie menambahkan, beberapa hal yang perlu diperhatikan untuk menentukan lift di dalam rumah yang dibutuhkan, antara lain ialah ukuran lift (bagian dalam lift dan seberapa besar ruang yang dibutuhkan), total beban (jumlah orang dan kursi roda jika diperlukan), struktur harga dan pembayaran, hingga gaya atau estetika (fungsional, halus atau artistik).

Fitur keselamatan (terutama untuk anak-anak dan lansia) juga penting untuk diperhatikan, serta persyaratan untuk pemasangan, struktur perawatan dan dukungan yang tersedia, biaya pemeliharaan, hingga fitur tambahan (seperti kemampuan Smart Lift).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI