Super Kreatif di Tengah Keterbatasan, Shower Ini Dibuat dari Toples Sosis

Rabu, 10 Maret 2021 | 18:35 WIB
Super Kreatif di Tengah Keterbatasan, Shower Ini Dibuat dari Toples Sosis
Ilustrasi shower (Unsplash @rnavalon86)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Beberapa kamar mandi kini sudah dilengkapi dengan shower untuk kenyamanan saat mandi. Namun, tak semua keluarga mampu menyediakan shower di kamar mandi rumahnya.

Meski demikian, seseorang yang cukup kreatif tetap dapat menikmati shower di tengah keterbatasan. Hal ini terlihat dari unggahan akun Twitter @txtdrhotel.

Dalam foto tersebut, tampak sebuah kamar mandi sederhana. Shower di kamar mandi tersebut cukup menarik perhatian.

Pasalnya, shower dalam kamar mandi itu cukup kreatif meski menggunakan alat seadanya. Sebuah selang berwarna hijau disangkutkan ke kayu penyanggah atap.

Baca Juga: Penasaran dengan Sosis Kekinian, Wanita Ini Syok saat Tahu Rasa Dagingnya

Agar air yang dikeluarkan selang seperti shower, sebuah toples sosis siap ditempelkan. Toples bening dengan tutup oranye itu kemudian diberi banyak lubang.

Shower low budget dari toples sosis (Twitter @txtdrhotel)
Shower low budget dari toples sosis (Twitter @txtdrhotel)

Lubang-lubang kecil itu membuat air keran mengalir deras. Tampilan air pun persis seperti keluar dari shower. Orang yang mandi di bawahnya bisa menikmati shower low budget tersebut.

Foto ini menarik banyak perhatian warganet. Banyak yang tak habis pikir dengan orang kreatif tersebut.

Ratusan respons pun dilontarkan oleh warganet. Mulai dari yang mengapresiasi sampai yang keheranan.

"Anak bangsa yang berkarya dengan kecerdikan dan akal yang melampaui batas," komentar seorang warganet.

Baca Juga: Tinggal di Mansion Rp 490 M, Shower Kylie Jenner Malah Panen Ejekan Netizen

Warganet lainnya juga turut berkomentar. "Wkwkwkww kreatip emang warga +62," ujar warganet ini.

"Sangat inovatif, motivatif, dan inspiratif. Saya menyukainya," tulis seorang warganet di kolom balasan.

"Iya juga ya. Nggak pernah kepikiran buat beginian di kosan. Apa coba bikin aja biar mandi di tanah rantau makin nyaman?" ungkap warganet lainnya ingin mencoba hal serupa.

Sementara itu, hingga Rabu (10/3/2021), foto ini sudah disukai sebanyak lebih dari 1000 akun di Twitter. Apakah Anda tertarik membuat shower low budget seperti ini?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI