4. Perhatikan komposisi dan angle yang menarik
Agar hasil foto terlihat menarik untuk dipasang di profil Tinder, cari pose yang nyaman sehingga hasil foto terlihat lebih natural dan rileks. Berpose dengan menunjukkan seluruh wajah dan senyuman dapat menjadikan foto kamu lebih menarik serta berkesan ramah. Selain itu, ketika mengambil foto, kamu juga harus perhatikan komposisi foto itu balanced.
“Komposisi foto dan angle adalah hal yang paling penting, terutama untuk para cewek yang suka nggak mau kelihatan berisi. Makanya, coba cari tahu angle terbaik kamu dari arah mana sebelum difoto. Jadi, kamu akan terlihat bagus dan foto kamu gak hanya tampak depan saja,” kata Rio.
Bagaimana, sudah tahu kan langkah-langkah apa saja yang harus dilakukan? Yuk, segera persiapkan foto-foto menarik kamu dan perbarui foto-foto di profil kamu.