Pria Ini Lamar Pacar saat Skydiving, Beri Cincin di Ketinggian 5000 Meter

Kamis, 04 Maret 2021 | 07:00 WIB
Pria Ini Lamar Pacar saat Skydiving, Beri Cincin di Ketinggian 5000 Meter
Momen Lamaran sambil Skydiving, Pria Ini Bikin Deg-degan (tiktok.com/@wingmanskydive)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Momen lamaran seorang pria terhadap kekasihnya sukses mencuri perhatian warganet. Tak main-main, pria itu nekat mengajak sang pacar skydiving sambil lamaran dari ketinggian.

Melansir Daily Mail, video pria bernama Rahim Hajir tersebut diunggah di akun @wingmanskydive di TikTok dan Instagram. Pada video, Rahim tampak membawa cincin di antara giginya.

Rahim Hajir melamar tunangannya, Kaitlyn Roule di atas Grand Canyon. Pria 38 tahun ini mengakui bahwa dirinya juga khawatir karena membawa cincin saat skydiving.

"Aku ingin lamaran yang menakjubkan. Aku tidak mau lamaran biasa seperti menyembunyikan cincin di kue atau sampanye," ungkap skydiver profesional ini.

Baca Juga: Dinyinyirin Tetangga Karena Nganggur, Ternyata saat Malam Begini Kerjaannya

"Aku berpikir bahwa kehilangan cincin adalah risiko yang harus kuambil, dan jika dia bilang tidak, rasanya akan sangat canggung tapi untungnya dia bilang ya."

Momen lamaran tersebut sukses membuat Kaitlyn terkejut. Pasalnya, pasangan ini tidak pernah mendiskusikan pernikahan sebelumnya.

Momen Lamaran sambil Skydiving, Pria Ini Bikin Deg-degan (tiktok.com/@wingmanskydive)
Momen Lamaran sambil Skydiving, Pria Ini Bikin Deg-degan (tiktok.com/@wingmanskydive)

Kaitlyn dan Rahim sudah punya anak bersama, tapi tidak pernah membicarakan pertunangan hingga pernikahan. Meski begitu, keduanya sudah tiga tahun bersama.

Saat pertama bertemu dulu, Rahim Hajir juga langsung mengajak Kaitlyn untuk melakukan skydiving berdua. Keduanya lantas kerap melakukan hal ini bersama.

Pada video yang diunggah @wingmanskydive, Rahim terlihat menggigit cincin di antara giginya saat melompat. Kemudian, pada ketinggian 16.000 kaki atau sekitar 4.800 meter, ia menyodorkan cincin itu kepada sang kekasih.

Baca Juga: Nyesek! Viral Wanita Pinjamkan Rp25 Juta, Ternyata Dipakai Pacar Selingkuh

Lamaran tersebut sukses mengejutkan Kaitlyn, yang lekas mengiyakan dan mengambil cincin dari Rahim. Keduanya juga berhasil mendarat tanpa kehilangan cincin berlian tersebut.

Momen Lamaran sambil Skydiving, Pria Ini Bikin Deg-degan (tiktok.com/@wingmanskydive)
Momen Lamaran sambil Skydiving, Pria Ini Bikin Deg-degan (tiktok.com/@wingmanskydive)

Momen lamaran itu sendiri sukses membuat banyak warganet ikut deg-degan. Meski berlangsung sukses, banyak yang khawatir melihat cincin tersebut dibawa ke ketinggian.

"Aku berpikir dia bisa tersedak cincin itu atau menjatuhkannya. Selamat (untuk pertunangannya)!" tulis salah satu komentar.

"Batuk dan semuanya akan berakhir."

"Aku cemas memikirkan mereka menjatuhkan cincin itu."

"Kau meningkatkan standar untuk lamaran lainnya. Kerja bagus!" puji komentar lain.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI