Sampai Ciuman dengan Cermin, Kisah Pilu Wanita yang Menikahi Diri Sendiri

Kamis, 25 Februari 2021 | 12:58 WIB
Sampai Ciuman dengan Cermin, Kisah Pilu Wanita yang Menikahi Diri Sendiri
Ilustrasi menikah sendiri. (Unsplash/Chiến Phạm)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Seorang wanita asal Atlanta, Georgia memilih untuk menikah dengan dirinya sendiri setelah dicampakkan pacar. Ia bahkan sempat merasa putus asa karena gagal menemukan cinta.

Meg Taylor Morrison awalnya sudah berencana menikah di Oktober 2020. Namun, ia malah diputuskan pacar hanya 4 bulan sebelum tanggal pernikahan.

Melansir Daily Mail, Meg sempat patah hati sebelum akhirnya menemukan soal prosesi menikah dengan diri sendiri. Ia pun akhirnya memutuskan bahwa pesta harus tetap berjalan.

Meg juga menjalani proses persiapan pernikahan layaknya calon pengantin wanita lain. Ia memesan kue, menjajal gaun pengantin, hingga membeli cincin.

Awalnya, Meg sendiri sempat ragu dan khawatir jika dirinya dipandang narsis atas keputusan ini. Sang ibu juga takut Meg dianggap egois.

Meski begitu, Meg akhirnya menegaskan bahwa prosesi tersebut dilakukan dalam rangka menunjukkan rasa cintanya kepada diri sendiri.

Dicampakkan Pacar, Wanita Ini Pilih Nikahi Diri Sendiri (youtube.com/This Morning)
Dicampakkan Pacar, Wanita Ini Pilih Nikahi Diri Sendiri (youtube.com/This Morning)

Upacara pernikahan Meg sendiri tidak jauh berbeda dengan pernikahan biasa. Ia juga membaca janji, memasang cincin, hingga mencium pantulan dirinya di kaca.

Acara pernikahan itu digelar di sebuah Airbnb dan dihadiri teman serta keluarga. Setelah resmi menikahi diri sendiri, Meg menyebut bahwa ia merasa lebih positif.

"Aku ingin menikahi diriku sendiri sebagai tanda cinta kepada diri sendiri. Aku selalu berpikir akan menikah pada Halloween 2020, tapi malah putus di bulan Juni," jelasnya.

Baca Juga: Survey Tempat Nikah, Atta Halilintar Datangi Masjid Istiqlal

"Aku lalu mendengar soal pernikahan dengan diri sendiri dan berpikir, aku tidak perlu orang lain untuk menjalani pernikahan ini."

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI