Suara.com - Bakwan merupakan salah satu makanan paling populer di Indonesia. Tak cuma jadi camilan, bakwan juga lazim dikonsumsi sebagai lauk.
Rasa gurih dan kenyal, dipadu dengan sejumlah isian menjadi daya tarik bakwan.
Ingin tahu resep bakwan yang enak, simak rangkumannya dari Suara.com berikut ini:
1. Dijamin Renyah, Yuk Coba Resep Bakwan Crispy ala Rachel Vennya

Bakwan menjadi salah satu jenis gorengan yang cukup digemari oleh masyarakat Indonesia. Tapi siapa sangka selebgram Rachel Vennya punya resep rahasia untuk membuat bakwan crispy yang renyah nan menggugah selera?
Belakangan, ibu dua anak tersebut tengah gemar bereksperimen di dapur. Istri dari Niko Al-Hakim tersebut bahkan sering mengunggah videonya ketika membuat berbagai macam hidangan menarik melalui Instagram. Salah satunya yakni bakwan crispy.
2. Gampang Dibuat, Ini Resep Bakwan Oncom Udang Rebon yang Menggugah Selera

Sederhana namun menggugah selera, inilah yang mungkin bisa menggambarkan hidangan bakwan oncom udang rebon, yang bisa kamu coba buat di rumah.
Baca Juga: Gurih dan Manis, Ini Resep Bubur Jagung Gula Merah yang Nikmat
Hidangan ini cocok dijadikan lauk bersama nasi hangat, maupun disantap sebagai camilan di tengah kebersamaan keluarga.