Suara.com - Bermain game sudah menjadi bagian dari aktivitas sehari-hari masyarakat. Bukan hanya digemari anak muda, bermain game juga disukai oleh orang dewasa hingga emak-emak!
Ya, hal tersebut dibuktikan lewat sebuah video yang dibagikan oleh akun media sosial @dagelan.
Dalm video tersebut, nampak dua emak-emak tengah bermain game fighter. Sambil memegang joystick, dua emak-emak ini terlihat bahagia saat bermain game.
“Hayo sia… Ehh hayo sia," ucap Emak memakai daster cokelat dengan bahasa Sunda.
Baca Juga: Waspada! Aksi Pasukan Ibu-ibu 'Kolombus' Kian Meresahkan Empunya Hajatan
Sedangkan Emak yang memakai baju hitam hanya tertawa sambil terus memainkan game dengan semangat.
Kedua emak-emak tersebut saling menimpali dengan bahasa Sunda, yang membuat warganet makin ngakak melihat aksi tersebut.
Video tersebut telah disukai sebanyak 333 ribu, dengan komentar warganet yang saling menimpali aksi si emak-emak tersebut.
“Anak be like: game teroossss,” tanggapan warganet, dengan membalikkan posisi anak kepada Ibu.
“Emak-Emak gak pernah mau ngalah, maunya menang mulu,” balas warganet yang lain.
Baca Juga: Kisahnya Viral, Remaja Ini Ungkap Rahasia Wajah Glowing Bebas Jerawat
Sedang tanggapan warganet yang lain, mengungkap bahwa Ibunya menyukai game berjudul Resident Evil. “Emak gua suka main resident evil.”