Selain Anda perlu rajin-rajin mengecek sudut-sudut yang biasanya dijadikan teritori hewan peliharaan, ventilasi yang memadai bisa menjadi penawar sementara agar bau kotoran tidak terperangkap dan jadi sangat menyengat.
5. Sediakan Penampung Kotoran Khusus
Terutama untuk kucing, sudah sewajibnya pemilik hewan peliharaan memasang litter box berisi pasir atau bahan-bahan lain yang mampu menyerap bau. Selain pasir beraroma, litter box sekarang bisa diisi dengan bahan limbah kayu atau sterofoam yang juga mampu menyerap bau. Pastikan untuk rutin membuang kotoran yang ada di litter box dan mencucinya supaya baunya tidak menyebar ke seluruh penjuru rumah.
Untuk anjing, Anda bisa menjadwalkan waktu buang air di halaman atau area luar rumah.
Dengan segala tindakan preventif dan perbaikan dari hewan peliharaan yang masih sering buang kotoran sembarangan, cara paling efektif adalah melatih mereka untuk membuang air pada tempatnya. Prosesnya memang cukup panjang dan butuh kesabaran, tapi perlu dilakukan supaya Anda tidak terus-terusan membersihkan kotoran mereka. Selamat mencoba!
Artikel terkait:
Gemes Banget! Ini 5 Hewan Peliharaan yang Mudah Dirawat
Tingkatkan Mood #BisaDiRumah dengan 6 Kolam Koi Minimalis Ini!
8 Trik Membersihkan Rumah untuk Si Penyayang Binatang
Published by Dekoruma |