Suara.com - Siapa sangka, makan siang adalah sesi makan favorit Meghan Markle. Istri Pangeran Harry itu mengatakan, ia selalu berharap bisa makan siang bersama orang terkasih.
Meghan juga mengaku, biasanya ia lebih lapar pada waktu makan siang. Sehingga makanan yang dinikmati saat makan siang akan lebih berat dari menu makan malam.
Beberapa menu makan siang favoritnya seperti sashimi atau salad. Meski begitu, Meghan tidak menyangkal bahwa dirinya juga masih gemar menyantap keripik sesekali.
Ibu satu anak itu dikenal sangat sadar kesehatan, bahkan jauh sebelum menikah dengan Pangeran Harry.
Baca Juga: Gara-Gara Patah Hati, Maria Vania Tak Makan Nasi Selama 7 Tahun
Dikutip Hello Magazine, Meghan sering mencoba makan makanan bebas gluten dan vegan selama seminggu. Setelah itu, ia akan memerhatikan perubahan pada kulit dan energinya saat dia membatasi menu makanan.
"Saya mencoba makan vegan selama seminggu dan kemudian melakukan sedikit lebih banyak fleksibilitas dengan apa yang saya lakukan di akhir pekan," katanya kepada Best Health pada 2015.
Bagi Meghan, mengatur pola makan adalah tentang cara keseimbangan. Dengan aktivitasnya yang sibuk, Meghan tak ingin energinya juga tersedot jika ia mengurangi asupan makanan secara berlebihan.
"Saya tidak pernah ingin merasa dirampas. Saya merasa bahwa saat Anda melakukannya, Anda mulai memikirkan banyak hal. Bukan diet, itu gaya hidup makan," ucapnya.
Meghan menyukai jus hijau yang terdiri dari beberapa sayuran dan buah untuk meningkatkan energinya. Juga untuk menghindari kafein di sore hari.
Baca Juga: Intip Resep Diet Rina Gunawan, Turun 30 Kilogram dalam 5 Bulan
Diakui Meghan, kopi sering kali jadi pilihan ketika rasa kantuk mulai terasa saat sore hari. Tetapi, ia memilih untuk mencampirkan beberapa buah dan sayur untuk dibuatnya menjadi jus.
"Saya mencampurkan apel, kangkung, bayam, lemon, dan jahe ke dalam Vitamix saya di pagi hari dan membuatnya bekerja. Saya selalu merasa bahwa menyeruputnya jauh lebih baik daripada secangkir espresso," kata Meghan kepada Today.