Bawang yang dingin akan membuat kandungan yang menguap semakin sedikit. Hal ini mungkin akan mengurangi rasa perih di mata. Namun, saat mendinginkan jangan membiarkannya sampai beku. Hal ini akan membuat bawang menjadi lembek saat dicairkan.
5. Buka ventilasi udara
Ventilasi akan membuat kandungan bawang keluar. Jika ventilasi udara ditutup, hal itu akan membuat kandungan bawang berada di dapur sehingga mata menjadi perih, bahkan saat memasak.
Cara-cara di atas adalah tips untuk mengurangi rasa perih saat mengiris bawang. Saat ini juga banyak kacamata yang dibuat untuk pelindung mata agar tidak perih saat mengiris bawang. Biasanya kacamata ini dijual di beberapa toko perangkat keras.
(Penulis: Fajar Ramadhan)