Cara Membuat Aquascape untuk Pemula, Mudah dan Murah!

Rifan Aditya Suara.Com
Minggu, 24 Januari 2021 | 16:07 WIB
Cara Membuat Aquascape untuk Pemula, Mudah dan Murah!
Cara Membuat Aquascape untuk Pemula (gambar sebagai ilustrasi) - Display aquascape di toko Aquadeal di Pekanbaru, Sabtu (19/9/2020). [Suara.com/Eko Faizin]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Salah satu hobi yang kini diminati masyarakat sejak pandemi Covid-19 adalah membuat dan merawat aquascape. Berikut ini akan dijelaskan cara membuat aquascape untuk pemula dengan mudah dan murah.

Aquascape adalah seni mengatur atau mendekorasi tanaman air, batu, karang, kayu, dan ikan yang berada di dalam sebuah kotak kaca atau akuarium.

aquascape dapat mempercantik tatanan dekorasi ruangan. Bagi yang tertarik untuk membuat aquascape ini, simak penjelasan cara membuat aquascape dengan mudah dan murah untuk para pemula.

1.     Persiapkan bahan untuk membuat aquascape

Cara untuk membuat aquascape yang pertama yaitu dengan mempersiapkan beberapa bahan antara lain: aquarium, pasir silica, pupuk dasar atau pupuk cair, bebatuan, filter lampu, CO2 dan ikan. Setelah itu dapat memulai untuk membuat aquascape.

2.     Membentuk Aquarium aquascape

Pekerja melayani pembeli di Aquajaya, Lenteng Agung, Jakarta, Minggu (22/11/2020). [Suara.com/Angga Budhiyanto]
Ilustrasi akuarium untuk aquascape - Pekerja melayani pembeli di Aquajaya, Lenteng Agung, Jakarta, Minggu (22/11/2020). [Suara.com/Angga Budhiyanto]

Siapkan aquarium sesuai dengan ukuran yang diinginkan. Setelah itu, taburkan pasir halus atau pasir silica yang telah disiapkan pada bagian dasar aquarium dengan ketinggian 2-3 cm.

Tambahkan pada bagian tengah dengan karbon aktif. Karbon aktif ini dapat berfungsi untuk menyerap zat yang berbahaya yang ada pada air. Tabur pasirnya dengan memiliki pola lekukan menjorok ke bagian tengah.

3.     Memberikan pupuk

Baca Juga: Bisnis Aquascape Meningkat di Masa Pandemi

Masukan pupuk yang telah disiapkan di atas pasir pada bagian lekukan bagian tengah. Jika telah memasukkan pupuk, tutup kembali dengan pasir agar pupuk tidak kelihatan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI