Bunda, Ini Cara Memilih Camilan Terbaik untuk Si Kecil

Jum'at, 22 Januari 2021 | 19:34 WIB
Bunda, Ini Cara Memilih Camilan Terbaik untuk Si Kecil
Anak makan es krim. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Camilan merupakan elemen makanan yang tidak bisa dipisahkan dari asupan harian anak. Dokter spesialis anak, dr Attila Dewanti Sp.A(K) mengungkap di sela makanan pokok, anak membutuhkan camilan untuk melengkapi kebutuhan gizi hariannya.

Sayangnya, berdasarkan studi, hampir semua anak Indonesia (97,7 persen) mengkonsumsi lebih banyak camilan dan minuman kemasan dibandingkan sayuran dan buah-buahan.

Hal ini membuat banyak orangtua mengaku kesulitan membedakan mana camilan yang bagus untuk kesehatan dan yang tidak, serta bagaimana menyediakan camilan yang lebih baik, dengan rasa yang disukai anak-anak.

"Fungsi camilan tadi kan untuk memenuhi gizi seimbang harian anak. Tentunya wajib bagi orangtua memilih camilan yang baik dan tidak sembarangan. Karena kalau terbiasa memilih camilan yang kurang tepat, ini bisa membuat mereka rentan terhadap penyakit," jelasnya dalam acara Paddle Pop memperkenalkan logo Cemilan Baik Untukmu secara virtual, Jumat (22/1/2021).

Baca Juga: Merantau Sendirian, Kisah Tunanetra Penjual Camilan Ini Bikin Haru Warganet

Karena itu, dr Attila pun menyebutkan beberapa kriteria camilan baik yang bisa diberikan kepada anak. Beberapa di antaranya, pilihlah camilan dengan kadar gula, kalori, dan lemak yang sesuai dengan Angka Kecukupan Gizi (AKG) anak.

Selain itu, camilan yang memiliki kandungan susu ataupun buah sangat baik untuk anak. Menurutnya, susu memiliki beragam manfaat bagi
anak-anak, karena memiliki kandungan protein dan kalsium yang menunjang pertumbuhan tulang anak secara optimal.

Buah, kata dr Attila juga mengandung berbagai jenis vitamin yang dapat membantu tumbuh kembang anak dan sesuai dengan rekomendasi Kementerian Kesehatan RI, di mana balita dan anak usia sekolah setidaknya mengkonsumsi camilan 2-3 porsi setiap hari.

"Jadi, dalam satu hari anak-anak tidak boleh mengonsumsi gula lebih dari 50 gram dan lemak tidak boleh lebih 10 persen dari total energi atau melebihi 20 persen. Mudahnya, di usia 1-9 tahun, camilan tidak boleh lebih 330 kkal," ungkapnya.

Menyadari pentingnya camilan sebagai bagian yang tak terpisahkan dari keseluruhan kombinasi makanan untuk mendukung asupan nutrisi seimbang anak, Paddle Pop, brand camilan es krim anak dari Unilever Indonesia, memperkenalkan logo Cemilan Baik Untukmu.

Baca Juga: Bukan Talas Ungu, Minuman Coklat Ini Benar-Benar Pakai Camilan Merek Taro

Melalui komitmen #CemilanBaikUntukmu, semua es krim Paddle Pop dibuat khusus sesuai
standar nutrisi tinggi dengan kebaikan susu dan buah, serta membatasi tidak lebih dari kalori 110kkal, 12 g gula dan 3 g lemak jenuh, untuk memenuhi asupan nutrisi sesuai kebutuhan anak. Standar ini telah mengikuti acuan dari dari World Health Organization (WHO) dan Kementerian Kesehatan RI.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI