Suara.com - Kekinian, tidak sedikit restoran atau warung makan yang menawarkan sajian nan menggugah selera. Misalnya saja seperti nasi lauk cumi yang dibeli oleh salah seorang warganet berikut ini.
Mendengar namanya saja, nasi lauk cumi ini tampak lezat. Belum lagi, nasi lauk cumi tersebut kabarnya dijual dengan harga terjangkau yakni Rp 17 ribu.
Tapi nyatanya, melalui akun Twitter @FFOODFESS, warganet tadi berujung kecewa usai membuka bungkus nasi lauk cumi yang dibelinya tersebut.
Di luar ekspektasi, warganet tersebut bingung sekaligus sedih ketika melihat isi makanan yang didapatkannya.
Baca Juga: 5 Makanan Pencegah Jerawat, Sudah Terbukti Sehat dan Kaya Manfaat
"Fess sad banget nggak sih? Cumi bakar + nasi 17K, tapi cuminya cuma 2 slice doang," tulis akun Twitter @FFOODFESS.
Dari foto yang diunggah, terlihat sebungkus nasi dengan lauk cumi bakar di bagian atasnya.
Mirisnya lagi, tidak ada tambahan sambal, atau lalapan sayur pada nasi lauk cumi tersebut.
Beberapa orang bahkan tidak percaya, jika lauk yang dipesan oleh pria tadi merupakan cumi bakar.
"Sedih banget, nggak ada sambal atau lalapan apa gitu? Mending nasi padang pakai cumi isi tahu," sebut salah seorang warganet.
Baca Juga: Ingin Punya Bokong Gede dan Semok? Coba 5 Makanan Enak Ini
"Yang bilang cumi mahal, semahal apapun kalau mau jualan harusnya dikasih lauk lain. Cuminya juga kalau memang nggak mau kasih yang gede ya kecil aja," imbuh warganet lain.
"Sedih banget, kalau udah dapat zonk kayak gini. Kayak nyesel banget udah pesen gitu pengen nangis. Yang sabar ya kak," timpal warganet lainnya.
Wah, sedih juga ya penampakan nasi lauk cumi milik warganet ini. Adakah di antara kalian yang pernah mengalami kejadian serupa saat membeli makanan?