Viral Video Lelaki Selamatkan Kucing yang Terjebak Banjir dengan Sampan

Senin, 18 Januari 2021 | 13:54 WIB
Viral Video Lelaki Selamatkan Kucing yang Terjebak Banjir dengan Sampan
Kucing terjebak banjir (Facebook/)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Musibah banjir di sejumlah daerah tak hanya dialami Indonesia, tapi juga negara tetangga Malaysia. Berbagai bantuan dikerahkan agar proses evakuasi korban segera dilakukan. 

Di tengah kondisi yang memprihatinkan tersebut, video seorang lelaki menyelamatkan belasan ekor kucing yang terjebak banjir viral di media sosial.

Diunggah oleh akun Facebook bernama Atan Polland E-Bak, diketahui kejadian ini berada di Kampung Paloh Hinai, Pekan, Pahang, Malaysia.

Dilansir M Star, lelaki yang diketahui bernama Mohd Amiruddin Mohamad Yusof tersebut terlihat menggunakan perahu untuk menjemput kucing-kucing itu dan membawanya ke tempat yang lebih aman, yakni ke rumah sang ibu yang tak jauh dari kediamannya.

Baca Juga: Viral Video Pemilik Kafe Adu Mulut dengan Petugas Polisi Gegara Jam Malam

Menurut lelaki tersebut, ia memang sengaja berkeliling menggunakan perahu, untuk mencari hewan-hewan yang terjebak banjir.

Meski bukan pecinta kucing, ia senang bisa membantu mamalia berkaki empat tersebut keluar dari banjir yang menerjang.

"Hari pertama banjir, Senin (11/1/2021) saya membersihkan rumah dan meletakkan barang-barang di tempat yang tinggi. Saat itu, kucing-kucing ini semua naik ke atap karena air ada di sekitar rumah," katanya kepada mStar.

Memasuki hari kedua, kata dia air kembali naik hingga setinggi pinggang orang dewasa.

Kucing terjebak banjir (Facebook/)
Kucing terjebak banjir (Facebook/)

Ia melihat banyak kucing yang mulai mencari tempat-tempat tinggi seperti ke atas langit-langit rumah hingga lemari. Mereka terlihat begiu ketakutan. 

Baca Juga: Mirip Petugas Kurir, Pemuda Ini Kerjai Ibunya: Kok Pakai Seragam JN* Bang?

"Pertama kali saya hanya bisa membawa 10 karena tiga lagi lari ke atap. Kasihan kucing-kucing itu. Hingga banjir kali ini, saya tidak lagi melihat bangkai kucing yang tidak bisa diselamatkan," kata dia.

Video penyelamatan yang ia beri judul "Misi Menyelamatkan Kembali" ini pun dibagikan hingga hambil 280 kali dan mendapatkan pujian dari warganet.

"Ya Allah terimakasih karena memiliki hati yang belas kasih pada binatang kesayangan Nabi," tulis seorang warganet.

"Ya Allah terbaiklah, Bang, karena meyelamatkan kucing-kucing. Semoga usaha baik abang ini mendapatkan ganjaran dari Allah, Aamiin," ujar yang lain.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI