Cara Efektif Memutus Mata Rantai Penularan Kutu Rambut Sekeluarga

Kamis, 07 Januari 2021 | 14:01 WIB
Cara Efektif Memutus Mata Rantai Penularan Kutu Rambut Sekeluarga
Mencari kutu rambut (Elements Envato)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Banyak orang kesulitan membasmi kutu di rambut. Apalagi saat mayoritas anggota keluarga memilikinya, kutu rambut bisa dengan mudah berpindah dari satu kepala ke kepala lainnya.

Kalau sudah begitu, bagaimana caranya membasmi kutu rambut seluruh anggota keluarga?

Mengutip MedicineNet, Kamis (7/1/2021) ternyata selain memastikan kebersihan rambut dan kulit kepala, cara lain untuk membasri kutu rambut adalah rutin mengganti baju, dan menyisir rambut dengan sisir kutu.

Memastikan kebersihan dan perawatan rumah juga perlu diperhatikan untuk memutus rantai penularan kutu di anggota keluarga.

Baca Juga: Gelandangan Rambut Putih yang Ditemui Mensos: Risma Itu Siapa?

Langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:

1. Sebelum melakukan perawatan pembasmian kutu rambut, cuci semua pakaian dan sprei yang disentuh anggota keluarga terinfeksi kutu, dua hari sebelum perawatan pembasmian kutu rambut.

2. Gunakan suhu panas air untuk mencuci baju, sekitar 55 derajat celcius. Keringkan cucian menggunakan pemanas setidaknya minimal 20 menit

3. Simpan semua pakaian, boneka, jaket, hingga syal bahan berbulu ke dalam kantong plastik dan tutup rapat selama 2 minggu. Karena pembasmian kutu rambut diperkirakan butuh waktu 2 minggu.

4. Sebelum sisir digunakan, rendam dengan alkohol dan gosok. Atau cuci dengan sabun dan air panas bersuhu 55 derajat celcius dan simpan dalan freezer selama dua hari.

Baca Juga: Iyeth Bustami Tampil Pamer Rambut Hitam, Copot Hijab?

5. Bersihkan semua lantai dan furnitur menggunakan penyedot debu, agar tidak ada telur kutu atau kutu yang masih kecil berterbangan lalu kembali hinggap ke rambut.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI