Suara.com - YouTuber Nessie Judge tengah menjadi perbincangan karena melontarkan pengakuan mengejutkan di tayangan video terbarunya. Ia mengaku baru tahu kalau WhatsApp menyediakan fitur Story atau Status.
Dalam video itu, Nessie sebenarnya tengah membahas tentang kumpulan jokes receh ala ibu-ibu yang kebetulan banyak dibagikan di WhatsApp Story. Nah, di sinilah ia membuat pengakuan tersebut.
"Jokes ibu-ibu itu biasanya lebih aktif di WhatsApp dan mereka sangat-sangat kreatif dalam hal-hal yang berhubungan dengan per-WhatsApp Story-an," kata Nessie Judge dalam video yang diunggah pada Selasa (5/1/2021) kemarin.
"Yang 10 menit yang lalu aku baru ketahui ternyata WhatsApp itu punya Story. Padahal aku udah pakai WhatsApp mungkin kayak setengah dekade, tapi aku baru tahu mereka punya Story," lanjutnya.
Baca Juga: Jadi Pria Paling Tampan 2020 Versi TC Candler, Ini Tanggapan PewDiePie
Bagian Nessie membuat pengakuan ini langsung menjadi bahasan hangat di beberapa media sosial, termasuk warganet di Instagram. Akun @igsmood adalah salah satu akun yang ikut membagikan video itu di Instagram.
Warganet tentu banyak yang terkejut mendengar pengakuan ini. Pasalnya, WhatsApp Story cukup umum digunakan dan sudah diluncurkan sejak tahun 2017 dengan nama WhatsApp Status.
Beberapa warganet juga seolah menolak percaya atas pengakuan Nessie. Tapi, ada juga yang menganggap pengakuan ini adalah tanda bahwa YouTuber berusia 27 tahun itu bukan orang yang suka kepo.
"Gak mungkin," komentar seorang warganet singkat.
"Gue subscriber dia, tapi maaf kali ini gue gak percaya," kata warganet lain.
Baca Juga: Tak Lupa Amalkan Sunah Nabi, Sikap Atta Halilintar Ini Bikin Fans Kagum
"Gue subscribe dia dari 2017 dan gak pernah ketinggalan kalau dia upload video baru, hari itu juga gue nonton. Tapi nes di sini gue kayak gak percaya gitu sama lo. Gak mungkin bet dah lo gak pernah buka story WA," ujar yang lain.
"Nessie Jugde artinya tidak suka kepo. Kalau udah whatsapp-an ya udah. Close aplikasinya. Mungkin kenapa dia tahu gak sengaja kepencet story, jadi baru tahu," tutur lainnya.
Sementara itu, Nessie Judge adalah YouTuber dengan lebih dari 7 juta pelanggan dan memiliki konten andalan bernama Nerror. Konten itu berisi beragam tayangan menyeramkan yang disajikan secara menarik oleh Nessie dan timnya.