Suara.com - Saat membeli makanan untuk dibawa pulang biasanya penjual akan membungkus makanan tersebut agar mudah dibawa. Banyak kedai makanan yang memodifikasi kemasan makanan agar terlihat semakin menarik.
Beberapa restoran biasanya membuat kemasan makanan dengan desain yang menarik. Kemasan makanan tersebut umumnya dicantumkan nama restoran, alamat, dan lainnya.
Namun, ada hal unik dari bungkus makanan yang diterima oleh lelaki ini. Cerita saat dirinya menerima kemasan makanan unik ini dibagikan melalui akun TikTok @farizpr4.
Fariz membeli makan siang dan berniat membawa pulang makanan tersebut. Kemudian, makanan yang ia pesan pun dikemas menggunakan kotak kertas.
Baca Juga: 5 Restoran dengan Promo Menarik Buat Santapan di Malam Tahun Baru
Tampilan luar kotak kertas tersebut berwarna keabuan polos dan ada stempel kecil di tengahnya. Namun hal mengejutkan justru ada saat membuka kemasan kotak kertas tersebut.
Saat dibuka, ternyata bagian dalam kotak kertas tersebut malah tertera banyak tulisan dan desainnya cukup menarik. Mulai dari nama restoran, foto makanan, bahkan alamat restoran tertera di bagian dalam kemasan tersebut.
Bahkan, nomor telpon dan alamat sosial media dari restoran itu pun tercantum di bagian dalam kemasan tersebut.
Melihat banyak informasi penting dan desain menarik di bagian dalam bungkus makanan tentu lelaki ini bertanya-tanya.
Ia bingung dan berpikir apakah itu memang konsep kemasan dari restoran tersebut, atau kemasan tersebut sebenarnya terbalik.
Baca Juga: Deskripsi Menu Resto di Aplikasi Ojol Seketika Bikin Emosi!
Meski demikian, lelaki ini mengatakan makanan yang disajikan restoran tersebut memiliki rasa yang enak.
Unggahan tentang kemasan makanan nyeleneh ini pun menarik perhatian publik. Hingga Rabu (30/12/2020), unggahan ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 300 ribu kali. Sejumlah warganet pun membanjiri video ini dengan beragam komentar.
"Maaf aku lihatnya ngakak hahaha," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Warganet lainnya turut memberi komentar. "Ini trik marketing kayaknya deh. Jadinya diupload disosmed dan jadi deh marketing gratis," komentar warganet ini.
"Aku pernah beli langsung di tempat itu dan nanya soal kemasan makanannya. Jadi itu ada yg pesen di percetakan tapi nggak jadi. Daripada mubazir kata ibunya mending dia pake," ungkap seorang warganet di kolom komentar mencoba menjelaskan.