Suara.com - Salah satu makanan olahan ayam yang kerap dibuat adalah ayam goreng rempah. Makanan satu ini dinilai cukup praktis dan tentunya nikmat. Tak heran, ayam goreng rempah jadi favorit banyak orang.
Saat membuat ayam goreng rempah, salah satu proses yang harus dilalui adalah ungkep. Proses ini dibutuhkan untuk membuat bumbu lebih meresap dan renyah saat digoreng.
Namun, kamu bisa membuat ayam goreng rempah tanpa diungkep, lho. Hasilnya pun ayam tetap gurih dan empuk.
Suara.com telah merangkum resep ayam goreng rempah tanpa ungkep. Resep ini melansir dari kanal YouTube Devinna Hermawan. Langkahnya mudah, nih!
Baca Juga: Resep Korean Beef Bulgogi, Cocok untuk Rayakan Malam Tahun Baru di Rumah
Bahan:
- 10 potong paha ayam
- 1 sendok makan cuka
- 1 sendok makan santan
- 2 sendok teh garam
- 1 sendok teh kaldu ayam bubuk
- 1 sendok teh merica
- Secukupnya minyak goreng
Bumbu halus:
- 2 batang serai
- 4 cm jahe
- 3 lembar daun jeruk purut
- 1 ruas kunyit
- 2 sendok teh ketumbar sangrai
- 2 sendok teh jinten
- 5 siung bawang putih
- 5 siung bawang merah
- 1 buah cabai merah besar
- 150 ml air
Bahan Pelapis:
- 1 butir telur
- 2 sampai 3 sendok makan maizena
- 2 sampai 3 sendok makan tepung beras
Cara membuat:
- Haluskan bahan untuk bumbu halus menggunakan blender, kemudian saring dan peras bumbu halus.
- Lumuri ayam dengan bumbu halus, kemudian tambahkan santan, cuka, garam, kaldu ayam bubuk dan merica.
- Diamkan ayam di suhu ruang selama 1 sampai 2 jam.
- Campurkan telur, tepung maizena dan tepung beras, kemudian aduk rata.
- Tambahkan ayam dan bumbu marinasi ke bahan pelapis.
- Panaskan minyak, kemudian goreng ayam dengan api sedang.
- Campurkan air marinasi dan air biasa dengan perbandingan 1 banding 1. Selanjutnya, tuang 1 sendok sayur ke dalam wajan, lalu aduk.
- Goreng hingga berwarna kuning keemasan kemudian kecilkan api hingga ayam matang sempurna.
- Ayam goreng rempah tanpa ungkep siap disajikan.
Itulah langkah membuat ayam goreng rempah tanpa ungkep yang bisa kamu ikuti. Selamat mencoba!
Baca Juga: Resep Klepon Cake untuk Hidangan Akhir Tahun, Lembut dan Maknyus Enaknya