
Siapa yang tidak kenal Hotel Ibis Malioboro? Letaknya memang berada persis tepat di jantung Malioboro dan terhubung dengan Mall Malioboro, sehingga siapapun akan dengan mudah menemukannya. Walau tergolong hotel yang sudah cukup lama beroperasi, namun Hotel Ibis Malioboro ini selalu menyesuaikan diri dengan perkembangan zaman.
Salah satunya adalah dengan membuat tempat-tempat dan fasilitas di dalamnya yang menjadi terlihat lebih modern serta Instagrammable. Harga kamarnya mulai dari Rp 490.909 per malam (Superior Queen). Alamat lengkapnya di Jalan Malioboro Nomor 52-58, Suryatmajan, Danurejan, Kota Yogyakarta.
8. Ibis Styles Yogyakarta
Satu lagi persembahan dari Accor Group Hotels untuk kamu yang akan berlibur ke Yogyakarta, tetapi tetap ingin berada di tempat yang trendi dan bergaya. Inilah Ibis Styles Yogyakarta, yang benar-benar bergaya sesuai namanya. Harga kamarnya dibanderol mulai dari Rp 415.000 per malam (Superior Room)
Alamatnya berada di Jalan Dagen Nomor 109, Sosromenduran, Gedong Tengen, Kota Yogyakarta.
9. Hotel Neo Malioboro
Kalau kamu ingin menikmati hotel mewah dengan fasilitas sky bar/rooftop bar, di pusat kota, tetapi harganya terjangkau, langsung saja ke Hotel Neo Malioboro di Jogja. Inilah pilihan yang tepat untuk kamu.
Letaknya di Jalan Pasar Kembang, sebelah selatan Stasiun Tugu Yogyakarta, dan tentu saja sangat dekat dengan Jalan Malioboro. Harga kamarnya mulai dari Rp 481.581 per malam (Superior Room). Alamat lengkapnya di Jalan Pasar Kembang Nomor 21, Sosromenduran, Gedong Tengen, Kota Yogyakarta.
Baca Juga: Libur Nataru, Pesanan Kamar Hotel di Berastagi dan Samosir Capai 80 Persen
10. Pesonna Hotel Tugu Yogyakarta