Suara.com - Medan bertempat di Sumatera Utara memiliki keindahan alam tersendiri. Medan bisa menjadi salah satu alternatif pilihan berlibur bersama keluarga. Ada beberapa tempat wisata di Medan yang mungkin akan cocok dengan gaya liburan Anda berikut ini.
1. The Le Hu Garden Medan
The Le Hu Garden merupakan tempat wisata di Medan yang menawarkan taman sebagai destinasi wisata utama. The Le Hu Garden Medan berlokasi di Jl. Pendidikan, Deli Tua Bar, Kec. Deli Tua, Kab. Deli Serdang, Sumatera Utara.
Tiket masuk ke tempat wisata The Le Hu Garden Medan ini Rp20.000. Ada beberapa wahana wisata yang dapat dinikmati di The Le Hu Garden Medan antara lain:
Baca Juga: Jelang Ibadah Natal, Penjinak Bom Brimob Sumut Sterilkan Gereja di Medan
- Perahu Sampan Rp30.000
- Sepeda Air Rp20.000
- Kolam Pancing Ikan Nila Hitam per Kg Rp40.000
Pengunjung juga bisa memilih tiket terusan seperti:
- Paket Terusan A: Tiket Masuk, Pin, Tiket Taman Istimewa (Taman Jepang, Taman Jawa, dan Taman Gubuk Papua)
- Paket Terusan B: Tiket Masuk, Pakan Ikan, Tiket Perahu, Minuman Ringan, Tiket Taman Istimewa (Taman Jepang, Taman Jawa, dan Taman Gubuk Papua)
- Paket Terusan C: Paket Terusan A, Paket Makan 1 orang, Souvenir dan Minuman Ringan
- Paket Terusan D: Paket Terusan B, Paket Makan 1 orang, Souvenir dan Minuman Ringan
The Le Hu Garden buka setiap hari Pukul 09.00-18.00 Wib. Wisatawan dapat menjangkau tempat wisata di medan ini dari pusa kota Medan. Butuh waktu hanya 40 menitan dengan kendaraan bermotor.
2. Hillpark Sibolangit Medan
Tempat wisata di medan yang bisa dipertimbangkan selanjutnya ialah Hillpark Sibolangit Medan. Tempat wisata ini berjenis wahana hiburan seru. Ada beragam wahana seperti roller coaster, kora-kora, bianglala, dan masih banyak lagi yang lainnya.
Wahana Hillpark Sibolangit Medan berlokasi di Jl. Raya Merek Km.9 Deli Serdang, Medan, Sumatera Utara. Tiket masuk Hillpark Sibolangit ada dua jenis, tiket reguler Rp 50.000 dan tiket terusan Rp 90.000.
Baca Juga: Pandemi Corona, Kebaktian Natal di Gereja HKBP Medan Dibatasi 30 Persen
Lokasi Menara Pandang Tele berdekatan dengan Danau Toba. Tempat wisata di Medan ini menawarkan pemandangan alam sebagai tempat relaksasi utama. Pengunjung akan dimanjakan dengan panorama Gunung Pusuk Bushit dan Danau Toba. Menara Pandang Tele berlokasi di Tele, Kecamatan Harian, Samosir, Sumatera Utara.
Tiket masuk Menara Pandang Tele cuma Rp7.000. Wisatawan bisa menikmati tempat wisata di Medan ini kapan saja karena dibuka sepanjang waktu. Fasilitas di area sekitar Menara Pandang Tele antara lain Kafe Tele Tobali, Restoran Roma, Kafe Bolapelangi, dan Rest Area Rumah Kaca.
Tempat wisata ini bisa dijangkau dari Kota Medan mengambil jalur ke Kabanjahe sampai ke Sidikalang dan Tele. Wisatawan akan menemukan Menara Pandang Tele dengan mudah kalau sudah sampai di Tele.
4. Maha Vihara Adhi Maitreya
Tempat Wisata di Medan bernama Maha Vihara Adhi Maitreya akan menjadi tempat wisata yang membuatmu bisa melihat Dewi Kwan In, Patung Suci Sang Budha, dan Patung Hakim Bao. Tempat wisata ini berlokasi di Jl. Cemara Boulevard Utara, no 8, Medan Estate, Percut Sei Tuan, Deli, Serdang, Sumatera Utara.
Tempat wisata di Medan Kampung Keling ini berjuluk "The Little India". Hal itu karena latar belakang budaya tempat wisata ini berasal dari India.
Keunikan kampung Keling lainya ialah memiliki beragam kuliner khas India serta bangunan-bangunan khas India. Kampung Keling berlokasi di Kecamatan Medan Petisah.
6. Taman Labirin Simalem Resort
Tempat wisata unik di Medan selanjutnya di kota Medan ialah Taman Labirin Simalem Resort. Tempat wisata ini berlokasi di Simalem Resort, Bukit Merek, Tanah Karo, Medan, Sumatera Utara.
Wisatawan bisa mencoba menyusuri labirin hijau yang dibuat rapi. Siapapun juga bisa bermain di area spot foto cantik untuk menikmati momen foto. Wisatawan juga bisa menikmati tugu mancur.
Kalau kamu suka melihat binatang yang sudah diawetkan, bisa mampir ke Rahmat Gallery Medan. Lokasi Rahmat Gallery Medan berada di Jl. S. Parman Kota Medan, Sumatera Utara.
Tempat wisata di Medan ini menyajikan beragam koleksi satwa liar yang diawetkan. Ada sekitar 1000 spesies yang telah diawetkan dipamerkan di gallery ini.
Kalau mau berwisata dengan anak-anak, bisa diajak ke Taman Mora Indah. Anak-anak bisa dimanjakan dengan bermain di taman wonders water world. Ada juga arena flying fox, kolam renang untuk anak-anak dan orang dewasa, ada juga seluncuran setinggi 20 meter. Taman Mora berada di Jl. Sisingamangaraja, Bangun Mulia, Amplas, Medan, Sumatera Utara.
Suka wisata suaka margasatwa? nah, mampirlah ke Kebun Binatang medan. Luas kebun binatang ini mencapai 30 hektare. Kebun Binatang Medan bisa jadi alternatif berwisata bersama anak-anak.
Ada berbagai jenis binatang yang dapat diamati di kebun binatang ini. Kebun Binatang Medan berlokasi di Jl. Brigjen Katamso, No 683, Rt 02, Kp. Baru, Medan Maimun Kota Medan Sumatera Utara.
Tempat wisata di Medan yang menarik lainnya ialah Negeri Kincir Angin Medan. Tempat wisata ini menawarkan pemandangan kincir angin besar. Terdiri atas dua lantai. Di lantai pertama tersaji berbagai macam pernak-pernik kincir angin.
Sementara di lantai dua, wisatawan akan dibuat seperti berada di dunia lain karena masuk ke area ruangan seribu cermin. Dinding ruangan terbuat dari cermin, sehingga bayangan kita akan terpantul. Tempat wisata negeri kincir angin Medan berada di Jl. Karya Jaya-Medan Johor, Kawasan Perumahan Medan Resort City, Medan, Sumatera Utara.
Demikian 10 tempat wisata di Medan yang dapat dipilih salah satunya untuk refreshing sejenak bersama sahabat, teman, kekasih, atau keluarga besar. Semoga menginspirasi.
Kontributor : Mutaya Saroh