Suara.com - Jepang memiliki beberapa desa yang ketenarannya sudah tak asing di telinga para pelancong. Salah satunya adalah Desa Shirakawa.
Desa yang dikelilingi pepohonan itu terletak di bagian tengah rute Mitsuboshi Kaidou. Keberadannya tak sulit diketahui wisatawan karena letaknya yang strategis.
"Desa Shirakawa strategis untuk dikunjungi dari berbagai arah," kata Divisi promosi pariwisata kantor Desa Shirakawa, Oda, dalam seminar pariwisata Mitsuboshi Kaido beberapa waktu lalu.
Oda menjelaskan, di tengah Desa Shirakawa terdapat area bangunan bergaya arsitektur tradisional khas Jepang disebut juga Shirakawago Gassho-Zukuri, yang terdaftar sebagai Michelin bintang 3.
Baca Juga: Rekomendasi Wisata di Kanazawa, Kota Terbaik Untuk Kenal Jepang Lebih Dekat
Terdapat juga Rumah Kanda, tempat untuk memamerkan berbagai macam peralatan dan perkakas yang digunakan sehari-hari oleh masyarakat Jepang.
"Desa Shirakawa telah tercatat sebagai warisan budaya dunia sejak tahun 1995," kata Oda.
Tempat lain yang bisa dikunjungi di Desa Shirakawa adalah Light up Museum Outdoor Gassho Zukuri yang juga disebut Gassho Zukuri Minkaen. Tempat itu berupa taman terbuka dan wisatawan bisa merasakan ikut membuat kain tradisional Jepang yang bahannya sama seperti untuk membuat rumah Gassho.
Lelah mengelilingi desa, Shirakawa punya makanan khas yang cita rasanya dipastikan lezat. Selain daging hida, daging wagyu sapi hitam yang dikembangbiakkan dengan istimewa, juga terdapat makanan tradisional seperti sayur retan yang diambil dari pegunungan juga ikan dari sungai yang bisa didapat sampai musim semi.
Berkunjung ke Desa Shirakawa, Anda akan dibuat takjub dengan pemandangan indah berupa perbukitan dan rumah beratap rumbia. Konon, rumah beratap rumbia ini terdaftar di Warisan Budaya Dunia UNESCO pada tahun 1995. Benar-benar pemandangan yang langka, bukan?
Baca Juga: Curhat Wanita Berendam di Kolam Air Panas, Tak Boleh Pakai Baju Sama Sekali