Suara.com - Di sela kesibukannya, Ratu Elizabeth II masih memiliki waktu untuk melakukan berbagai hal yang disukainya. Seperti berkuda, jalan-jalan, hingga mengunjungi keluarga.
Namun, selain hal-hal tersebut, Ratu Elizabeth memiliki hobi lain yang cukup unik. Hobi tersebut juga disebut-sebut bernilai sangat mahal, yakni mencapai 100 juta poundsterling atau sekitar Rp 1,9 triliun. Wah, hobi apa itu?
Hobi yang ditekuni Ratu Elizabeth sejak masih muda itu adalah mengoleksi perangko. Ia kini sudah berhasil mengumpulkan koleksi perangko langka dari berbagai masa dengan harga yang luar biasa.
Salah satu koleksi berharga Ratu Elizabeth adalah perangko tahun 1847 yang berasal dari Kantor Pos Mauritius. Perangko ini awalnya dibeli oleh kakek Ratu Elizabeth, Raja George V pada 1904.
Baca Juga: Main ke Rumah Soimah, Irfan Hakim Terkejut dengan Koleksi Tanaman Hiasnya
Saat itu, Raja George V membeli perangko tersebut dengan harga 1.450 poundsterling atau setara dengan 60 ribu poundsterling (Rp 1,1 miliar) untuk kurs sekarang.
Perangko tersebut lantas diberikan kepada Ratu Elizabeth dan dipamerkan ke publik pada 2002 dalam pameran keliling yang digelar untuk merayakan Queen's Golden Jubilee.
Ratu Elizabeth pernah menjual beberapa koleksinya pada 2001 dan 2002. Saat itu koleksi perangko Ratu Elizabeth laku terjual dengan harga 750 ribu Pound sterling atau sekitar Rp 14,2 miliar.
Ratu kemudian memakai uang hasil penjualan salah satu koleksinya untuk membeli perangko baru. Waktu itu ia membeli 10 set unik perangko berperekat pertama, Penny Blacks, dengan harga 250 ribu poundsterling (Rp4,8 miliar).
Selama puluhan tahun, Ratu Elizabeth terus menambah koleksinya. Menyadur Mirror.co.uk, Sang Ratu memiliki lebih dari 300 album dan sekitar 200 kotak penyimpanan perangko.
Baca Juga: Bedah Garasi Yasin Limpo dan Luhut Binsar, Motor Klasik Bikin Salah Fokus