Suara.com - Kepopuleran Urban Farming alias bertani dan berkebun di tengah kota meningkat selama pandemi Covid-19.
Tidak hanya budidaya tanaman hias, kekinian berkebun juga dilakukan menggunakan buah hingga sayuran yang bisa dimakan.
Sejumlah sayuran mulai dari pakcoy, sawi, hingga kangkung bisa ditanam sendiri di rumah tanpa perlu memiliki halaman yang luas.
Tutorial dan cara melakukannya pun kini banyak tersedia di media sosial seperti Youtube hingga Instagram.
Baca Juga: 6 Tips Berkebun di Rumah yang Bisa Kamu Coba!
Untuk menggali lebih banyak manfaat tentang urban farming, Suara.com bekerja sama dengan Satgas Covid-19 mengadakan webinar dengan judul Tren Urban Farming di Masa Pandemi Covid-19 pada hari Jumat 18 Desember 2020 pukul 14.00 WIB.
Hadir sebagai narasumber yakni Asriyantie selaku Co-Founder Citi Grower, Winartania Massie dari Komunitas Indonesia Berkebun, dan juga Rinny Indarto selaku pemilik Yourmonstera.id dan pelaku Urban Farming.
Tertarik mengikuti webinar ini? Anda bisa mendaftarkan diri melalui pesan Whatsapp di nomor 0813 8120 5128.
Webinar ini juga akan disiarkan langsung melalui kanal Youtube Suaradotcom yang bisa Anda akses melalui tautan berikut ini.
Jadi, jangan sampai ketinggalan webinar Urban Farming dari Suara.com besok ya!
Baca Juga: Ingin Tahu Cara Aman Donor Darah Saat Pandemi? Simak Webinar Ini