Megah! Taqy Malik Bocorkan Desain Museum Rasulullah yang Sedang Dibangun

Arendya Nariswari Suara.Com
Kamis, 17 Desember 2020 | 09:06 WIB
Megah! Taqy Malik Bocorkan Desain Museum Rasulullah yang Sedang Dibangun
Taqy Malik [instagram/taqy_malik]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Populer sebagai hafizh muda, tak heran jika kehidupan Taqy Malik kerap disorot oleh publik. Terbaru, diketahui suami dari Sherell Thalib tersebut tergabung dalam proyek pembangunan Museum Nabi Muhammad SAW atau Museum Rasulullah.

Dirinya bahkan sempat membagikan informasi mengenai desain dan isi dari Museum Rasulullah yang kini sedang dalam proses pembangunan.

Melalui laman Instagram pribadinya, Taqy Malik mengunggah video saat melakukan rapat terkait pembangunan Museum Rasulullah. Dalam video tersebut, terlihat grand design yang menjadi cikal bakal arsitektur museum.

Dalam gambar terlampir, terlihat area museum yang megah dengan nuansa putih serta terdapat satu menara tinggi.

Baca Juga: Ditanya Poligami, Taqy Malik: Mau Buat Rumah Tanggaku Berantakan

Megah! Taqy Malik Bocorkan Desain Museum Rasulullah yang Sedang Dibangun. (Instagram/@taqymalik)
Megah! Taqy Malik Bocorkan Desain Museum Rasulullah yang Sedang Dibangun. (Instagram/@taqymalik)

Mengutip dari laman Hops.id---Jaringan Suara.com, Kamis (17/12). Taqy Malik sendiri mengaku dibuat merinding dengan rencana pembangunan museum tersebut. Menurutnya, saat ini proses pembangunan sudah dimulai dan telah memasuki tahapan fondasi.

“Dari awal rencana pembangunan Museum ini, udah bikin merinding. Diajak ke Mekkah sama Pak Jend, sampai sekarang yang sudah mulai proyeknya pondasi dll. Tentu menjadi kebanggaan yang luar biasa untuk ummat Islam di Indonesia bahkan dunia,” ujar Taqy Malik.

Tak hanya itu, Taqy Malik juga memberikan bocoran mengenai isi dari museum tersebut. Rencananya, akan ada miniatur Masjidil Haram, menara Nabawi, hingga edukasi dengan teknologi hologram. Taqy mengklaim bahwa pembangunan Museum Rasulullah dilakukan secara serius dan memakan dana yang tidak sedikit.

Megah! Taqy Malik Bocorkan Desain Museum Rasulullah yang Sedang Dibangun. (Instagram/@taqymalik)
Megah! Taqy Malik Bocorkan Desain Museum Rasulullah yang Sedang Dibangun. (Instagram/@taqymalik)

“Karena, museum ini betul-betul dibangun dengan serius dan dana yang besar. Di dalamnya terdapat miniatur Masjidil Haram, menara Nabawi, museum yang isinya edukasi menggunakan teknologi digital canggih dan hologram.”

Ia juga mengatakan bahwa Museum Rasulullah akan menjadi ikon museum besar dunia.

Baca Juga: Nikahi Serell Nadirah, Taqy Malik Mau Punya Belasan Anak

“Ini akan menjadi ikon museum besar di dunia, untuk mengenalkan sirah Nabawiyah Rasulullah SAW.”

Taqy Malik juga menyebt dua sosok yang berperan penting dalam memprakarsai proyek pembangunan museum ini, yaitu Jusuf Kalla dan Haji Syafruddin selaku Ketua Panitia Pembangunan Museum Nabi Muhammad SAW.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI