Resep Roti Goreng Lapis Udang ala Jebolan MasterChef untuk Camilan, Mau?

Rabu, 16 Desember 2020 | 12:13 WIB
Resep Roti Goreng Lapis Udang ala Jebolan MasterChef untuk Camilan, Mau?
Ilustrasi Roti Goreng Lapis Udang. (Envato Elements)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Punya roti tawar di rumah? Buat roti goreng lapis udang saja yuk, supaya tak bosan saat menyantapnya.

Hidangan satu ini sangat cocok untuk dinikmati saat sarapan maupun sebagai camilan yang lezat. 

Nah, untuk membuatnya, simak resep berikut ini seperti yang Suara.com kutip dari Cookpad buatan Desi jebolan Masterchef di Jakarta berikut ini.

Bahan:
4 lembar roti tawar, potong pinggir keringnya
100 gr udang kupas, cincang
1-2 bawang putih cincang
1 cabai merah besar, buang bijinya cincang
1 daun bawang iris tipis
1 sdt kecap ikan
1 sdt minyak wijen
1 sdm tepung sagu
Secukupnya lada putih
Secukupnya garam
3 sdm biji wijen putih
1 butir telur

Baca Juga: Tulis Caption Nyeleneh, Foto Gibran Rakabuming Main Bola Disorot Warganet

Cara membuat:
1. Campur udang cincang, bawang putih, daun bawang, cabai, kecap ikan, minyak wijen, sagu, lada. Aduk rata. 
2. Ambil sedikit adonan, lalu goreng atau pan fried dengan microwave. Ini bertujuan untuk koreksi rasa. Tambahkan bumbu yang kurang ditahap ini.

3. Masukkan adonan udang cincang diatas roti tawar secukupnya. Lalu tutup dengan roti lagi seperti membuat roti lapis. Jangan terlalu tebal karena udang bisa jadi kurang matang jika salah memasaknya.
4. Potong roti yang sudah diisi menjadi 4 bagian. Lalu lumuri dengan telur yang di kocok lepas. Gulingkan ke biji wijen di sisi atas dan bawah.

5. Siapkan api yang kecil ke sedang. Lalu goreng hingga keemasan. Sajikan dengan saos sambal. 
6. Tips: jangan pakai api yang terlalu panas. Roti akan cepat gosong dan isian udang tidak matang. Jangan pula pakai terlalu kecil karena roti akan menyerap minyak.

Sehingga, pastikan panas minyak pas, dengan cara menabur sedikit remah ke minyak. Jika cepat mengapung berarti minyak sudah cukup panas. Kecilkan api dan goreng rotinya. 

Baca Juga: Foto Main Bola Pakai Frame Makanan, Caption Gibran Rakabuming Jadi Sorotan

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI