Suara.com - Harbolnas 12.12 yang dinanti-nanti sudah di depan mata. Berbeda dengan ecommerce lain yang merayakan hari belanja online nasional di satu hari tanggal 12 Desember, Lazada menggelarnya selama tiga hari penuh, mulai tanggal 12-14 Desember 2020.
Bertajuk Lazada 12.12 Garbolnas, atau Tiga Hari Belanja Online Nasional, Lazada berharap waktu yang panjang ini dapat meningkatkan pengalaman belanja online dan melipatgandakan kebahagiaan di akhir tahun, tidak hanya bagi konsumen namun juga bagi seller dan mitra brand.
Lalu, apa saja yang ditawarkan selama tiga hari pesta belanja ini? Selain promo dahsyat berupa diskon hingga 99%, flash sale mulai dari Rp 12, promo bebas ongkir dan penawaran menarik dari brand premium, Lazada juga menghadirkan serangkaian hiburan favorit untuk menemani para konsumen berbelanja dengan berbagai hadiah menarik, termasuk dua unit mobil sebagai grand prize untuk konsumen yang beruntung.
Monika Rudijono, Chief Marketing Officer, Lazada Indonesia, dalam virtual press conference, Kamis (10/12/2020), mengatakan bahwa Lazada 12.12 Garbolnas - Tiga Hari Belanja Online Nasional ini diharapkan dapat memberikan luapan keceriaan yang lebih heboh, tidak hanya bagi semua konsumen di Indonesia namun juga bagi seller dan mitra brand yang telah mempercayai Lazada di tahun yang sulit ini.
Baca Juga: Oase 12.12 Manjakan Kamu dengan Rangkaian Gadget Ramah di Kantong
Selain menyajikan beragam promo dahsyat dan harga banting, sebagai pelopor shoppertainment, Lazada juga kembali menghadirkan serangkaian acara hiburan dengan sederet artis ternama dan kesempatan untuk memenangkan miliaran voucher dan hadiah spektakuler. Seluruhnya dapat dinikmati konsumen jelang dan saat Garbolnas berlangsung melalui kanal livestreaming, LazLive, di aplikasi Lazada, seperti diantaranya Guess It 12.12 (10 Desember 2020, pukul 16.00–21.00 WIB), Lazada 12.12 Garbolnas Grand Show (11 Desember 2020, pukul 19.30–21.00 WIB), dan program talk show terbaru dari Lazada, Ratu Jumawah (12 – 14 Desember 2020, 18.30–20.00 WIB).
Gelaran Garbolnas yang dipastikan akan dibanjiri promo dahsyat dan harga banting untuk jutaan produk berkualitas ini juga disambut seller di Lazada dengan penuh semangat. Salah satu seller Lazada, pemilik toko Alona, Sugeng Wibowo mengatakan dirinya sangat bersemangat menyambut festival belanja akhir tahun Lazada 12.12 Garbolnas.
"Setiap tahun saya selalu memperoleh banyak keuntungan dalam mengikuti festival belanja ini. Saya sangat berterima kasih kepada Lazada atas dukungannya kepada kami, para seller, melalui berbagai program pelatihan, mulai dari acara akbar, seller conference, hingga pelatihan rutin mingguan yang diadakan oleh Lazada University dan Lazada Club, dimana saya tidak hanya bisa belajar dari tim Lazada, tapi juga dari para seller lainnya,” katanya.
Jadi, sudah siap merayakan harbolnas dengan belanja selama tiga hari penuh?
Baca Juga: Antisipasi 12.12 Harbolnas, Ini yang Dilakukan CEO ZALORA Indonesia