Suara.com - Segala sesuatu yang bersifat nostalgia kini tak jarang membuat banyak orang terkagum-kagum. Contohnya saja seperti potret lawas suasana di pasar Surabaya berikut ini.
Belakangan, potret lawas suasana di pasar Surabaya menjadi viral usai diunggah kembali melalui sebuah akun Twitter.
Akun jejaring sosial Twitter @potretlawas tersebut mengatakan bahwa gambar di pasar Surabaya tersebut diambil pada awal tahun 1952.
Dalam dua potret jadul tersebut terlihat ibu-ibu penjual dan pembeli tengah melakukan transaksi di salah satu pasar di Surabaya.
Baca Juga: Viral Mobil Parkir di Depan Rumah Orang, Pemilik Rumah: Nggak Jantan Kau!
Empat ibu-ibu yang nampak di foto tersebut terlihat tengah mengenakan kain jarik dan baju kutu baru dengan motif bunga-bunga.
Tak hanya bajunya saja yang menarik perhatian, gaya rambut pembeli dan penjual yang dikonde rapi ini menambah keanggungan wanita pada waktu itu.
Selain itu, warganet juga salfok dengan tas belanjaannya yang dibawa para pembeli saat di pasar tersebut.
Tampak fashion, tas anyaman rotan yang dibawanya tersebut kini juga kembali tren dan banyak diburu warganet.
Potret jadul ini lantas mendapatkan beragam komentar dari warganet di Twitter.
Baca Juga: Setelah Viral di Tiktok, Sejoli Penjual Sate di Gresik Kebanjiran Pelanggan
''No plastik, alas daun pisang, tas rotan dan saling bercengkrama'' tulis salah satu warganet di Twitter.
''Keren sih di zaman itu. Perkakas kesehariannya masih banyak yang terbuat dari rajutan bambu... Sampe tas belanjaannya juga.'' tulis salah satu komentar dari warganet.
''Menariknya gak ada kantong plastik'' komentar warganet lainnya.
''Senengnya nggak pakai plastik, pakai tas rotan'' tulis komentar warganet lainnya di Twitter.
''Kualitas gambarnya ciamik... zaman sekarang dengan kamera beresolusi jutaan megapixel pun belum tentu mendapatkan kualitas seperti ini'' komentar warganet di Twitter.
Unggahan potret lawas suasana di pasar Surabaya ini lantas viral dan mendapatkan lebih dari 3,9 ribu likes.
(Hitekno.com/Dinar Surya Oktarini)