Kuahnya Pakai Minuman Probiotik, Tren Makan Mi Instan Ini Bikin Ngelus Dada

Arendya Nariswari Suara.Com
Rabu, 02 Desember 2020 | 08:48 WIB
Kuahnya Pakai Minuman Probiotik, Tren Makan Mi Instan Ini Bikin Ngelus Dada
Ilustrasi mi instan (Envato elements by bhofack2)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Memasuki musim hujan, paling cocok rasanya jika bersantap sajian berkuah misalnya saja mi instan. Tapi apa jadinya, jika ada mi instan pakai kuah minuman probiotik?

Umumnya, minuman probiotik ini dikonsumsi secara langsung atau dicampur dengan buah. Rasa dari minuman probiotik ini cenderung asam, dan disarankan untuk selalu dalam kondisi dingin.

Bukan tanpa alasan, sebab minuman probiotik ini mengandung bakteri yang baik untuk kesehatan pencernaan.

Namun belakangan, publik dikejutkan dengan tren baru makan mi instan kuah minuman probiotik.

Baca Juga: Hits: Sabun Mewah Rp 40 Juta, Bubur dari Mi Instan

Kuahnya Pakai Minuman Probiotik, Tren Makan Mi Instan Ini Bikin Ngelus Dada. (Twitter/@FFOODFESS)
Kuahnya Pakai Minuman Probiotik, Tren Makan Mi Instan Ini Bikin Ngelus Dada. (Twitter/@FFOODFESS)

Melalui sebuah postingan, warganet ini tampak menuangkan sebotol minuman probiotik ke dalam sajian mi instan.

Tujuannya bukan lain, minuman probiotik ini dijadikan kuah mi instan.

"Biar balance wak, walaupun makan mi tapi tetap cinta usus," tulis postingan tersebut yang kemudian diunggah kembali oleh akun Twitter @FFOODFESS.

Lantas, tidak sedikit warganet yang syok bukan main ketika melihat mi instan kuah minuman probiotik ini.

"Minuman probiotik kan harus tetap dingin ya, buat jaga biar bakteri baiknya tetap ada. Lah malah dipanasin buset," sebut salah seorang warganet.

Baca Juga: Viral Buat Bubur dari Mi Instan, Warganet Tak Terima dan Tuduh Aliran Sesat

"Kalau carbonara mah pakai susu full cream cukup. Orang kok makin aneh ya selera makannya,"imbuh warganet lain tak habis pikir.

"Makin sesat aja dunia ini, eh tapi kapan-kapan aku mau coba," timpal warganet lainnya.

Wah, jadi bagaimana menurut kalian? Apakah travelers di sini sudah pernah mencoba makan mi instan kuah minuman probiotik ini?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI