Pemberian Susu
Kemudian, poin utama dari cara membuat kutu air dari susu ialah susu itu sendiri. Susu menjadi alat untuk menstimulus budidaya kutu air. Fungsinya untuk membuat pertumbuhan kutu air di dalam wadah menjadi lebih efektif.
Anda bisa memilih susu bubuk dari berbagai merek. Ketika wadah sudah siap dan benih dimasukkan ke dalam wadah, Anda bisa menambahkan susu. Sebelum dimasukkan ke dalam wadah budidaya, Anda harus melarutkan lebih dulu susu bubuk ke dalam air.
Sesuaikan jumlahnya, Anda bisa melarutkan sebanyak 10 sendok makan susu bubuk kedalam air 1 liter air. Anda bisa menggunakan pembanding 4 sendok makan susu bubuk untuk 2 liter media pengembang kutu air. Artinya jika anda menggunakan bak berkapasitas 10 liter maka anda bisa memberikan 20 sendok makan susu ke media budidaya.
Cukup berikan kepermukaan media air, tak perlu mengaduk aduknya. Susu akan merata dengan sendirinya.
Anda harus melakukannya dengan teliti supaya cara membuat kutu air dengan susu tersebut di atas berhasil. Demikian informasi cara membuat kutu air dengan susu, terkhusus peternak ikan, semoga bermanfaat.
Kontributor : Mutaya Saroh