Suara.com - Penikmat konten TikTok sedang dihebohkan dengan dua video yang diunggah oleh akun @dika_ymn belum lama ini. Akun ini membagikan potongan video orang Malaysia mengklaim rendang dan batik.
Video itu diambil dari konten YouTube Nihongo Mantappu milik Jerome Polin yang diunggah pada 16 November 2018. Saat itu, Jerome mewawancarai beberapa orang Negeri Jiran tentang rendang serta batik saat menghadiri acara Malaysia Fair.
Dari beberapa orang yang diwawancarai oleh Jerome saat itu, ada dua gadis bernama Amalia dan Jiji yang kompak berpendapat bahwa rendang dan batik berasal dari negara mereka.
"Batik itu dari mana?" tanya Jerome dalam video itu. "Batik dari Terengganu (salah satu negara bagian di Malaysia)," jelas Jiji. "Dari Malaysia atau Indonesia?" ujar Jerome kembali menegaskan. "Malaysia, Malaysia," jawab Amalia dan Jiji kompak.
Baca Juga: 4 Golongan Penikmat Nasi Padang, Tipe Sultan Kelihatan Maruk Banget
Obrolan tentang asal-usul batik antara Jerome dan dua orang Malaysia itu terus berlanjut. Jiji membenarkan bahwa batik berasal dari Jawa, tapi orang suku ini juga ada di Malaysia.
Amalia dan Jiji juga menjelaskan bahwa rendang adalah makanan khas di negara mereka yang biasa disajikan di hari raya. Potongan video inilah yang diunggah oleh akun @dika_ymn di TikTok dan menjadi viral.
Unggahan @dika_ymn sudah ditonton jutaan kali dan mendapat ribuan komentar. Kehebohan video ini berlanjut ke Instagram setelah beberapa akun gosip ikut membagikannya. Berbagai komentar pun diberikan oleh warganet atas unggahan @dika_ymn ini.
Tapi sayangnya, video yang diunggah @dika_ymn ini tidak menyertakan jawaban orang Malaysia lain yang ikut diwawancara oleh Jerome pada saat itu. Padahal mereka memberikan jawaban yang lebih adem dan menyuarakan persatuan.
Salah satu mahasiswa pria asal Malaysia menjelaskan bahwa sulit untuk mengatakan dari mana asal batik. Karena di Malaysia pun ada batik dan itu berbeda dengan batik khas Indonesia. Sebagai gantinya, ia berpendapat bahwa batik itu milik budaya Melayu.
Baca Juga: Niat Deni Apriadi, Kenalkan Budaya Siak lewat Karya Batik
"Kalau asal-usul aku nggak pernah mempelajarinya. Tapi kalau mau bilang batik dari Indonesia atau Malaysia agak susah karena batik sendiri sudah ada sebelum Indonesia dan Malaysia terbentuk. Yang ada rumpun Malaysia," jelas mahasiswa tersebut dalam bahasa Malaysia.
Pendapat serupa juga diutarakan oleh mereka soal rendang. Ternyata nenek moyang orang Malaysia sudah mengonsumsi rendang sebagai makanan sehari-hari. Jadi alih-alih milik Indonesia atau Malaysia, mereka mengatakan bahwa rendang adalah makanan orang Melayu.
"Kita nggak mengklaim itu masakan yang berasal dari Malaysia. Tapi kita mengatakan bahwa ini makanan yang sudah menjadi menu rutin di Malaysia," jelas mahasiswa tersebut.
Dalam kesempatan itu, Jerome juga mengatakan bahwa klaim asal-usul budaya atau makanan sebenarnya tidak perlu dibesar-besarkan antara Indonesia dan Malaysia. Karena pada dasarnya kita berasal dari satu rumpun yang jelas memiliki kesamaan budaya dan kuliner.