Suara.com - Sate merupakan salah satu makanan favorit di Indonesia. Menu ini sempat masuk ke dalam daftar 50 makanan terenak di dunia, lho.
Di Indonesia, memang banyak sekali jenis sate. Mulai dari sate lilit dari Bali, sate maranggi, sate klatak dari Yogyakarta, sate ayam madura, dan lain sebagainya.
Tahukah kamu potongan daging yang kecil berkaitan erat dengan budaya masyarakat Indonesia, lho. Umumnya, masyarakat Indonesia terbiasa memakan makanan matang dibanding daging setengah matang ala steak khas negera barat. Saat potongannya lebih kecil, tentu daging akan lebih cepat matang.
Untuk kamu pecinta sate ayam madura, bisa banget coba resep di bawah ini Bumbu yang meresap sempurna ke dalam daging dan bumbu kacang yang manis gurih tentu akan menggugah selera. Yuk, kita simak.
Baca Juga: Anti Gagal, Ini Resep Bolu Kukus Unicorn yang Lagi Viral di Twitter
Bahan sate:
- 1 kilogram daging ayam tanpa tulang
- 1 sendok teh garam
- 2 sendok makan kecap manis
- Secukupnya perasan air lemon atau jeruk limau
- Tusuk Sate
Bahan bumbu kacang:
- 300 gram kacang tanah
- 6 siung bawang putih
- 8 siung bawang merah
- 4 buah cabai merah
- 500 ml air
- 3 lembar daun jeruk
- Secukupnya garam
- Secukupnya gula
- 100 ml kecap manis
Cara membuat:
- Potong dadu ayam kemudian berikan perasan jeruk lemon dan kecap manis. Simpan ayam di kulkas selama minimal 1 jam.
- Tusuk ayam pada tusuk sate dan lakukan hingga ayam habis. Sisihkan.
- Haluskan semua bahan untuk bumbu kacang kecuali kecap dan daun jeruk.
- Masak bumbu kacang dengan api kecil. Tambahkan kecap, air dan daun jeruk. Tunggu hingga air surut dan mengeluarkan minyak. Koreksi rasa.
- Siapkan bakaran atau panggangan. Lumuri sate ayam dengan bumbu kacang dan sedikit kecap manis.
- Bakar sate hingga matang. jangan lupa balik sate agar matang merata.
- Sate siap disajikan dengan bumbu kacang dan kecap manis.
Mudah sekali, kan? Sate ini sangat cocok dipadukan dengan lontong dan irisan bawang merah. Rasanya tak kalah dengan yang dijual pedagang Madura asli. Selamat mencoba!
Baca Juga: Resep Ayam Kuluyuk, Paling Enak Disantap dengan Nasi Hangat