Bayar Sekali Terbang Berkali-kali Keliling Indonesia Bareng AirAsia, Mau?

Senin, 09 November 2020 | 22:10 WIB
Bayar Sekali Terbang Berkali-kali Keliling Indonesia Bareng AirAsia, Mau?
AirAsia. (Instagram/@airasia_bhsindonesia)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Maskapai AirAsia mencoba membangkitkan kembali pariwisata domestik Indonesia lewat program Unlimited Pass. Apa itu?

Unlimited Pass adalah program AirAsia yang menawarkan bepergian berkali-kali menggunakan pesawat terbang dengan tujuan domestik untuk menjelajah Indonesia sepuasnya.

Syaratnya cukup hanya dengan satu kali pembelian pass seharga Rp 1,5 juta khusus bagi Member BIG di Indonesia.

Sayangnya, Unlimited Pass ini hanya bisa dibeli dalam waktu terbatas yakni pada 9 hingga 15 November 2020.

Baca Juga: Kembangkan Pariwisata, Bulukumba Tawarkan Lahan 18 Hektare untuk Hotel

Sedangkan penukaran Unlimited Pass hanya terbatas pada 9 November 2020 hingga 16 Mei 2021.

Anda juga dibatasi hanya bisa terbang atau bepergian dengan pesawat pada 23 November 2020 hingga 31 Mei 2021.

Beruntungnya, tiket yang dibeli menggunakan AirAsia Unlimited Pass sudah termasuk jatah bagasi gratis 15 kilogram per penerbangan.

Sehingga Anda hanya perlu membayar pajak bandara, yang saat ini sedang ada layanan gratis pajak di 13 bandara hingga 31 Desember 2020.

Selebihnya seperti biaya iuran Wajib Jasa Raharja (IWJR), produk tambahan seperti tambah bagasi, pilih kursi dan makanan pra-pesan, atau biaya lainnya tetap ditanggung pengguna.

Baca Juga: Istana Siak Belum Bisa Dikunjungi Selama Pandemi Covid 19

Artinya melalui program ini Anda bisa menikmati bepergian ke berbagai destinasi dalam negeri Indonesia, yang berada dalam layanan AirAsia seperti Jakarta, Medan, Bali, Lombok, Surabaya, Yogyakarta dan destinasi lainnya menggunakan tiket Unlimited Pass.

"Di sisi lain para pengusaha hotel, restoran, biro perjalanan, transportasi maupun pengrajin oleh-oleh di 6 destinasi serta destinasi lain yang akan kami perkenalkan nantinya juga berkesempatan untuk mendapatkan keuntungan dari kehadiran program ini," ujar Direktur Utama AirAsia Indonesia, Veranita Yosephine Sinaga, dalam siaran pers yang diterima suara.com, Senin (9/11/2020).

"Tentunya, kami senantiasa mengimbau dan selalu mengingatkan para pelanggan agar terus menjaga disiplin penerapan protokol kesehatan saat bepergian demi kepentingan kita bersama," sambungnya.

Prosedur mendapatkan tiket AirAsia Unlimited Pass, seperti sebagai berikut:

  1. Mengunjungi www.airasia.com/deals atau aplikasi airasia.com dan klik Unlimited Deals sebelum 15 November 2020 jam 23.59 WIB.
  2. Masuk ke akun Anggota BIG melalui situs atau aplikasi airasia.com dan pastikan nama profil telah sesuai dengan nama di tanda pengenal resmi (KTP/PASPOR).
  3. Unlimited Pass hanya berlaku untuk yang telah berusia 12 tahun atau lebih pada saat keberangkatan.
  4. Anda tidak dapat mengubah nama setelah menuntaskan pemesanan, sehingga Anda diimbau untuk melakukan pengecekan kembali sebelum menyelesaikan pemesanan.
  5. Anda bisa menggunakan kode promo unik yang tertera di AirAsia Unlimited Pass dengan menekan tombol ‘Gunakan Sekarang’, lalu memilih jadwal penerbangan yang diinginkan di situs atau aplikasi airasia.com dan masukan kode unik di kolom ‘Kode Promo’.
  6. Jika Anda telah membeli AirAsia Unlimited Pass tetapi tidak dapat menemukannya, harap menunggu beberapa jam untuk pembaruan sistem atau mengirimkan email ke [email protected].
  7. Penerbangan berkali-kali bisa dilakukan sejak 23 November 2020 hingga 31 Mei 2021 ke beragam destinasi Indonesia seperti Jakarta, Yogyakarta, Surabaya, Medan, Bali, Lombok, dan lainnya.
  8. Pemesanan tiket penerbangan harus dilakukan setidaknya 14 hari sebelum tanggal keberangkatan penerbangan.
  9. Jadwal penerbangan yang tersedia untuk dipesan oleh pemegang AirAsia Unlimited Pass adalah yang terdapat tanda ‘Diskon 100 persen’.
  10. Harga yang ditampilkan adalah pajak bandara dan biaya yang dibayar untuk rute tersebut.

Jika salah satu jadwal penerbangan yang dipilih tidak memiliki tanda ‘Diskon 100 persen’, artinya AirAsia Unlimited Pass tidak tersedia untuk penukaran pada tanggal tersebut atau tanggal yang dipilih termasuk dalam periode embargo.

Embargo adalah istilah lain dari tanggal blackout, yang mengacu pada hari libur umum dan nasional, liburan sekolah, serta periode perjalanan padat liburan.

Daftar periode embargo yang perlu diperhatikan sebagai berikut:

  • 23 Des 2020 - 4 Jan 2021 (Libur Sekolah/ Natal/ Tahun Baru)
  • 11 Feb 2021 - 15 Feb 2021 (Tahun Baru Imlek)
  • 11 Mar 2021 - 15 Mar 2021 (Isra Mikraj dan Nyepi)
  • 1 Apr 2021 - 4 Apr 2021 (Wafat Isa Almasih)
  • 6 Mei 2021 - 24 Mei 2021 (Idul Fitri)

Catatan penting, jika pembelian atau penukaran AirAsia Unlimited Pass yang telah terkonfirmasi tidak dapat dibatalkan, dimintai pengembalian dana (refund), atau tidak bisa dialihkan ke orang lain.

Ingat juga pihak AirAsia sudah melakukan antisipasi penyalahgunaan, yang bisa membuat AirAsia Unlimited Pass ditarik kembali bila Anda tidak hadir atau no-show dalam 2 kali penerbangan.

Berikut daftar 13 bandara dengan gratis pajak hingga 31 Desember 2020:

  1. Soekarno-Hatta, Tangerang (CGK)
  2. Hang Nadim, Batam (BTH)
  3. Kuala Namu, Medan (KNO)
  4. I Gusti Ngurah Rai, Denpasar (DPS)
  5. Internasional Yogyakarta, Kulon Progo (YIA)
  6. Halim Perdanakusuma, Jakarta (HLP)
  7. Internasional Lombok, Praya (LOP)
  8. Jenderal Ahmad Yani Semarang (SRG)
  9. Sam Ratulangi, Manado (MDC)
  10. Komodo, Labuan Bajo (LBJ)
  11. Silangit (DTB)
  12. Banyuwangi (BWX)
  13. Adi Sucipto, Yogyakarta (JOG)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI