Ingin Punya Rambut Seperti Arti Korea, Intip Dulu 11 Perawatannya

Selasa, 27 Oktober 2020 | 19:55 WIB
Ingin Punya Rambut Seperti Arti Korea, Intip Dulu 11 Perawatannya
Jessica Jung. (Instagram/@jessica.syj)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Korea telah mencuri perhatian dunia bukan hanya lewat lagu dan dramanya. Tapi juga tren kecantikannya. Bahkan tren makeup orang Korea juga banyak ditiru orang, termasuk di Indonesia. 

Bukan hanya soal wajah, rambut juga tentu jadi hal penting dalam menunjang penampilan. Apalagi bagi perempuan rambut bagaikan mahkota. 

Tapi tak perlu melakukan perawatan mahal untuk bisa memiliki rambut sehat berkilau bak artis Korea. Dikutip dari situs Daily Vanity, berikut perawatan rambut simpel dari 11 artis Korea.

1. Pakai minyak Maroko atau Minyak Argan

Baca Juga: Yuk Terapkan Rutinitas Pagi yang Bisa Bikin Kulit Tambah Glowing!

Ilustrasi mtamanu oil (Pixabay/silviarita)
Ilustrasi minyak argan.(Pixabay/silviarita)

Rahasia Uee (Kim Yu-Jin) untuk rambut super lembut dan berkilau terletak pada Minyak Maroko. Aktris sekaligus penyanyi itu menyarankan pakai minyak Maroko sampai ke ujung rambut setiap hari untuk memastikan rambutnya tetap mengkilap. Uee berkomentar bahwa minyak Maroko adalah solusi rambut ajaib untuknya. Karena membuat rambut terasa lembut dan sehat meskipun jadwal hariannya padat.

2. Rapikan rambut dengan pelembab wajah

Model Irene Kim memiliki solusi untuk orang-orang dengan kulit wajah berminyak dan mudah berjerawat akibat rambut berminyak. Dia menyarankan menggunakan pelembab wajah sisa untuk menjinakkan ujung rambut kering yang kerap kali menempel di wajah.

Jika Anda merasa pelembab terlalu aneh untuk diaplikasikan pada rambut, bisa menggunakan semprotan wajah yang menghidrasi. Irene mengklaim caranya bekerja sangat baik untuk orang-orang yang memiliki kulit yang rentan berjerawat atau sensitif, serta memiliki rambut rusak.

3. Makan Kimchi

Baca Juga: Awas Mesin Ngebul, Rupanya Banyak Warganet yang Ngaku Tak Paham Rawat Motor

Ilustrasi kimchi, makanan khas Korea. (Shutterstock)
Ilustrasi kimchi, makanan khas Korea. (Shutterstock)

Sebagian besar selebritas Korea, termasuk Jessica Jung, menyukai kimchi. Kimchi kaya akan nutrisi dan mineral yang meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Namun selenium dari bawang putih dalam kimchi juga menjaga rambut dan kulit tetap sehat dan berkilau. Karena Kimchi adalah dasar dari masakan Korea, tidak heran jika selebriti Korea terlihat luar biasa dan bersinar sepanjang waktu!

4. Pakai masker

Rambut juga bisa dirawat dengan menggunakan masker. Idola K-pop CL punya rutinitas rutin memakai masker rambut setidaknya seminggu sekali untuk menjaga kilau dan kesehatannya. CL berusaha keras untuk memastikan rambutnya tetap cerah dan dalam kondisi sangat baik. Sehingga dia bisa menjaga warnanya.

5. Kombinasi air dan minyak rambut

Yoon Eun Hye membilas rambutnya dengan campuran khusus air dan minyak rambut secara teratur untuk menjaga volume alami dan kilau rambutnya. Ia merekomendasikan kombinasi antara air dan campuran 2-3 tetes minyak rambut. Yoon Eun Hye juga bersumpah cara ini sebagai solusi cepat untuk hari-hari rambut yang buruk.

6. Melindungi dari sinar matahari

Meskipun rambut Anda bebas dari proses kimiawi atau produk penataan rambut, tetap perlu melindunginya dari sinar matahari. Sebab bisa menyebabkan rambut kering. Paparan sinar matahari yang berlebihan bisa membuat rambut rapuh dan terlihat kusam. Penyanyi Tiffany Hwang menerapkan hal tersebut. Ia melindungi rambut dengan krim dan semprotan pelindung panas. Rutinitas itu membuat rambutnya terlihat lebih hidup.

7. Pakai wig

Penyanyi K-pop Sandara Park mengaku, alih-alih melakukan proses kimiawi dan gaya berlebihan untuk mengubah penampilannya, ia justru memanfaatkan fungsi wig. Dengan cara ini, dia bisa mengubah penampilannya secara teratur, tanpa merusak rambut.

8. Pilih sampo dan kondisioner yang tepat

Perawatan rambut menggunakan kondisioner. (Shutterstock)
Perawatan rambut menggunakan kondisioner. (Shutterstock)

Idola K-pop YuRa dari Girls 'Day menekankan pentingnya memeriksa bahan-bahan produk perawatan rambut untuk memastikannya kualitasnya pada rambut. Dia juga memastikan akan memilih sampo dan kondisioner yang diformulasikan untuk rambut rusak yang menjadi masalah rambut terbesarnya. Memilih produk rambut yang tepat memastikan bahwa Anda menangani area bermasalah rambut secara spesifik.

9. Keringkan rambut secara alami

Song Hye Kyo, ratu K-drama dan wajah Dyson, membiarkan rambutnya kering dengan sendirinya. Ia menyadari bahwa hawa panas yang tinggi dari pengering rambut dan alat lainnya menyebabkan kerapuhan. Membiarkan rambut kering sendiri karena udara juga bisa mempertahankan kilau dan kelembabannya.

10. Jangan tidur saat rambut basah

Park Shin Hye selalu memastikan rambutnya benar-benar kering sebelum tidur. Hal ini karena rambut yang basah lebih mudah patah ketika terjadi gesekan saat tidur. Rambut basah juga berarti kulit kepala lembab, yang berpotensi menjadi tempat berkembang biaknya bakteri dan menyebabkan munculnya masalah kulit seperti eksim dan psoriasis.

11. Gunakan kondisioner

Anggota dari grup K-Pop NCT 127 mengubah warna rambut mereka begitu sering sehingga penggemarnya sering bertanya-tanya bagaimana mereka masih bisa menjaga kesehatan rambut tetap terlihat indah. Grup beranggotakan 10 orang itu mengaku dalam video Wired tahun lalu bahwa rahasia mereka adalah kondisioner dan perawatan rambut.

Baik melembabkan dan menyisir rambut untuk mengurangi jumlah kusut juga ujungnya yang bercabang. Bila digunakan secara teratur juga dapat memperbaiki kerusakan rambut akibat stres, mencegah uban dan pewarnaan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI