Suara.com - Tagar Save Komodo bergema di Twitter, menjadi salah satu trending yang paling banyak dibicarakan oleh warganet. Hal tersebut terjadi setelah sebuah foto viral, memperlihatkan seekor komodo tengah mengadang sebuah truk pengangkut bahan bangunan yang digunakan pekerja untuk membangun geopark yang digagas pemerintah pusat sebagai "Jurassic Park".
Pada foto itu juga jelas terlihat bagaimana orang-orang yang berada di atas truk, tetap santai saat berhadapan dengan komodo, meski moncong reptil purba asli Indonesia tersebut berada begitu dekat dengan mulut truk.
Diunggah pertama kali oleh pemilik akun Instagram @gregoriusafioma, Sabtu (24/10/2020), foto tersebut seakan menunjukkan bagaimana kadal terbesar di dunia itu merasa keberatan jika habitat aslinya yang selama dilindungi, kini diganggu dengan proyek yang tengah dijalankan.
"Dapat kiriman foto tentang situasi pembangunan “jurassic park” ini dari seorang teman. Komodo 'hadang' Truck pembangunan Jurassic Park di Rinca," tulis akun tersebut menerangkan foto menyedihkan tersebut.
Unggahan tersebut juga mengatakan, jika truk tersebut barangkali adalah yang pertama masuk ke dalam kawasan konservasi komodo, sejak komodo menjadi perhatian dunia pada tahun 1912.
Tentu saja, banyak warganet yang protes dan menyayangkan proyek pembangunan yang bisa merusak lahan konservasi komodo. Apalagi, Taman Nasional Komodo merupakan salah satu destinasi eksotis dengan keindahan alam luar biasa yang perlu dijaga keasliannya.
Ada deretan destinasi yang begitu memukau di Taman Nasional Komodo. Berikut beberapa di antaranya, yang perlu kita jaga bersama kelestariannya.
1. Pulau Komodo

Pada 1986, UNESCO menetapkan Pulau Komodo dan pulau-pulau lain di kawasan Taman Nasional Komodo sebagai situs warisan dunia karena keberadaan komodo yang bisa ditemui di kawasan ini. Habitat dari hewan yang terancam punah ini adalah alam terbuka dengan padang rumput, pantai berpasir putih dan hutan hujan tropis.
Baca Juga: Foto Komodo Hadang Truk Viral, KLHK Tutup Akses Pulau Rinca Hingga 2021
Sebagai habitat aslinya, ada sekitar 2000 ekor komodo yang hidup di pulau ini. Kamu bisa melihat bagaimana komodo hidup berdampingan dengan warga Pulau Komodo asli, tanpa merusak satu sama lainnya di sini.