Suara.com - Mau siapkan sajian spesial untuk keluarga di akhir pekan? Apple crumble bisa jadi pilihan. Ini merupakan hidangan penutup khas Inggris berbahan dasar apel yang dipadukan dengan remahan biskuit.
Perpaduan rasa apel yang asam manis dengan biskuit yang garing dan gurih membuatnya terasa unik. Apalagi, jika ditambah dengan es krim vanila sebagai topping di atasnya, pasti semakin istimewa.
Untuk membuat apple crumble, kamu bisa mencontek resep yang dibagikan chef Devina Hermawan berikut ini, yang suara.com kutip dari video di saluran YouTubenya.
Bahan apple filling:
Baca Juga: Cara Membuat Boba Rumahan Sederhana, Paling Gampang
- 5 buah apel green smith ukuran besar / 6 buah ukuran kecil
- 90 g gula pasir
- 40 g mentega
- 1 ½ sdm tepung terigu protein sedang
- 1 sdt bubuk kayu manis
- ½ - 1 buah lemon
- 50 g golden raisin
Crumble:
- 130 g gula palem
- 125 g mentega cair
- 125 g tepung terigu protein sedang
- 65 g oatmeal
- 1 sdt bubuk kayu manis
- ½ - ¾ sdt garam
- ½ sdt baking powder
- 35 g almond slice
Pelengkap:
- Es krim vanila
- Daun mint
Langkah:
- Untuk crumble, campurkan mentega, bubuk kayu manis, garam, baking powder, dan gula palem hingga rata.
- Masukkan tepung terigu dan oatmeal, aduk sebentar lalu simpan di dalam kulkas.
- Kupas dan potong apel kotak-kotak atau sesuai selera, rendam di air garam.
- Tiriskan apel, campurkan dengan mentega, tepung, gula, bubuk kayu manis, perasan lemon, dan raisin, lalu aduk rata dan masukkan ke dalam rice cooker, ratakan.
- Taburkan setengah adonan topping di atasnya lalu masak dengan mode memasak nasi.
- Sangrai sisa topping dan almond slice dengan pan anti lengket, gunakan api sedang-besar hingga setengah kering, lalu gunakan api kecil hingga topping benar-benar kering sambil terus diaduk-aduk.
- Sajikan apple crumble dalam piring, lalu taburi dengan topping yang sudah disangrai dan letakkan es krim vanilla dan daun mint di atasnya.
- Apple crumble siap disajikan.
Video cara membuat Apple Crumble bisa Anda simak di sini.
Baca Juga: Gampang Dibuat, Ini Resep Bakwan Oncom Udang Rebon yang Menggugah Selera